4 Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu, Calon Ibu Wajib Tahu!

4 Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu, Calon Ibu Wajib Tahu!

Sangat umum bagi bayi tidak mau menyusu dalam waktu 24-48 jam pertama kelahirannya. Namun, di hari ke 2 dan 3, biasanya bayi sudah jauh lebih terjaga dan menyusu lebih sering, setidaknya 6 kali dalam 24 jam.

ASI merupakan asupan nutrisi yang penting untuk bayi. Menyusui pada awalnya bisa sangat sulit untuk kita membiasakan diri dan terkadang kita mungkin bertanya-tanya apakah bayi sudah mendapatkan cukup ASI?

ASI sangat bermanfaat untuk kesehatan bayi dan ibu. ASI memastikan Si Kecil mendapatkan nutrisi yang terbaik. Meski begitu, bisa saja secara tiba-tiba bayi tidak mau menyusu. Dengan mengetahui penyebabnya, ibu bisa mengatasi masalah ini dengan cepat.

Banyak faktor yang dapat menyebabkan bayi tidak mau menyusu. Penolakan ini terjadi secara tiba-tiba dalam jangka waktu tertentu saat bayi sudah menyusui selama berbulan-bulan. Umumnya, hal ini terjadi karena Si Kecil mencoba untuk memberitahu jika terdapat suatu masalah atau perubahan dari sesuatu yang biasanya ia rasakan.

https://www.halodoc.com/

Berikut beberapa penyebab bayi tidak mau menyusu:

1. Merasa sakit atau tidak nyaman

Perasaan sakit atau ketidaknyamanan juga dapat menjadi salah satu penyebab bayi tidak mau menyusu. Ibu juga perlu memerhatikan posisi menyusui pasca-vaksinasi pada bayi.

2. Hidung Tersumbat

Saat anak mengalami pilek yang membuat hidungnya tersumbat, cara bernapasnya hanya melalui mulut. Hal ini membuat bayi tidak mau menyusu karena ia harus memilih antara menyusu atau bernapas.

3. Perubahan Hormon

Perubahan terkait hormon dapat membuat bayi tidak mau menyusu. Umumnya, hal ini terjadi saat ibu mulai mengurangi untuk memberikan ASI pada bayi karena sudah makan lebih banyak makanan padat.

4. Aroma atau rasa yang berbeda

Bayi tidak mau menyusu saat mencium aroma atau merasakan sesuatu yang berbeda. Perubahan bau tubuh karena sabun, parfum, losion, atau hal lainnya yang menempel di tubuh menyebabkan bayi kehilangan minat untuk menyusui. Selain itu, adanya perubahan pada rasa ASI yang dihasilkan, akibat makanan atau obat-obatan, juga bisa membuat anak enggan untuk meminum susu dari ibunya.

https://www.hellosehat.com/