Viral, Pria Yang Ke Mal Tak Pakai Masker Akhirnya Meminta Maaf

Viral, Pria Yang Ke Mal Tak Pakai Masker Akhirnya Meminta Maaf

Seorang pria baru-baru ini menjadi perbincangan publik karena aksi bodohnya yang tak menggunakan masker ketika berada di salah satu mal Surabaya. Akhirnya, pelaku tersebut pun memberikan permintaan maaf kepada publik atas perilakunya.

# Pria tersebut adalah Putu Arimbawa (29). Sambil mengenakan hoodite hitam dan celana pendek biru tua, ia hadir di hadapan wartawan sambil tertunduk malu karena aksinya yang tak menggunakan masker ketika berada di mal Surabaya.

# Menurut laporan dari Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Oki Ahadian, saat ditangkap, Putu langsung menyesali perbuatannya. Ia pun diberi kesempatan untuk melakukan permintaan maaf.


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

# Sebelumnya, viral sebuah video seorang pria yang berkunjung ke mal tanpa mengenakan masker. Video yang berdurasi 35 detik itu memperlihatkan sosok Putu yang berkacamata sambil menggendong anaknya. Di video itu, ia sedang membodoh-bodohkan para pengunjung yang menggunakan masker.


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

# Ia menamai kontennya itu dengan caption ‘Banyak orang tolol pakai masker, blok goblok!'


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

# Secara tidak langsung, kasus yang dilakukan Putu persis dengan aktivis bernama M. Yunus Wahyudi yang sempat viral 2020 lalu.


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

# Dirinya adalah pria yang kekeuh untuk tak menggunakan masker dan mematuhi prokes. Ia juga sempat menyebarkan hoajs soal menjemput paksa jenazah positif Covid-19.


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

# Tetapi tak lama dari momen tersebut, Yunus langsung ditahan polisi dan menjadi tersangka atas penyebaran berita hoaks di media sosial.


Putu Arimbawa saat meminta maaf kepada publik (via detik)

Yunus, aktivis anti masker (via detik)