Biar Tau Nih, Ini Lho Khasiat Jeruk Nipis dan Manfaat Tomat untuk Wajah

Berikut merupakan khasiat tomat dan jeruk nipis untuk wajah.

Jeruk nipis memiliki potensi khasiat untuk wajah kita. Kandungan Vitamin C nya juga dapat memacu kolagen tuk mencerahkan kulit wajah. Sudah banyak yang melakukan riset terkait si buah jeruk nipis tersebut. Berikut merupakan khasiat jeruk nipit untuk wajah.

1. Mengencangkan kulit wajah

Kalau pengen punya kulit wajah yang kencang dan kenyal ya gunakan jeruk nipis. Jeruk nipis juga dapat digunakan sebagai cara alami tuk mengencangkan wajah kita.

2. Mencerahkan wajah

Jeruk nipis dapat menyebabkan wajah kita terlihat cerah berseri. Hal ini disebabkan karena jeruk nipis kaya akan antioksidan dan vitamin C. Maka Hal tersebut akan membantu kulit agar terhindar dari serangan jerawat, mencerahkan wajah, mengatasi minyak berlebih, dan mengangkat sel kulit mati.

Jeruk nipis terbukti mampu menyehatkan wajah (TheHealthSite.com)

3. Menghilangkan jerawat

Jerawat selalu menjadi permasalahan terutama kaum hawa. Keberadaanya itu loh yang suka bikin kita kagak pede. Namun, semua dapat dibereskan dengan si jeruk nipis ini. Soalnya, sifat antibiotik pada jeruk nipis dapat menghambat pertumbuhan bakteri yang menyebabkan jerawat.

4. Menyamarkan bekas jerawat dan flek hitam 

Pada bagian yang pernah mengalami jerawat terkadang masih meninggalkan sisa-sisa noda yang bandel untuk dihilangkan. Semua itu bisa hilang kok menggunakan jeruk nipis.

Jeruk nipis mampu mencerahkan wajah (privatemagazine.net)

Kalo tadi jeruk nipis, sekarang kita beralih ke tomat. Tomat mempunyai segudang manfaat buat tubuh kita. Selain bisa di makan dan dapat bermanfaat buat stamina, tomat juga ternyata sangat bermanfaat tuk kesehatan wajah kita loh, sist.

1. Mengecilkan pori-pori

Punya masalah dengan pori-pori besar? Solusinya, kecilkan dengan buah tomat. Caranya, kompreslah wajah yang telah dibersihkan dengan menggunakan handuk hangat agar pori-pori terbuka dan mudah dibersihkan. 

Lalu, celupkan kapas pada jus tomat dan oleskan pada wajah dengan merata selama 15 menit. Bilas dengan air dingin. Bila dilakukan secara rutin, maka pori-porimu akan tampak mengecil.

2. Mengurangi kadar minyak berlebih

Terkadang memiliki wajah yang berminyak gak cuma menimbulkan jerawat, namun juga akan membuat wajah terlihat kusam. 

Untuk membuat kadar minyak di wajah berkurang, kamu bisa menggunakan tomat yang dicampur dengan timun. Kemudian diblender hingga halus. Aplikasikan pada wajah selama 45 menit. Bilas dengan air dingin. Bye, bye, minyak.

3. Menangkal Radikal Bebas

Tahukah kamu salah satu manfaat buah tomat yaitu memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk wajah? Dengan rajin menggunakan tomat sebagai masker wajah, berarti kamu telah melindungi wajahmu dari berbagai radikal bebas yang dapat memberikan dampak buruk untuk wajah kita.

Tomat sangat berperan tuk kesehatan wajah (quocgiathuongmai.com)

Wah, ternyata jeruk nipis dan buah tomat bisa digunakan sebagai salah satu resep tuk merawat wajah kita ya. Ada baiknya kamu menggunakan bila kamu mengalami beberapa poin di atas.

Radikal bebas dapat teratasi dengan Tomat (indian.com)