Begini Cara Lihat Siapa Saja Orang yang Suka Kepoin Foto Profil WhatsApp Kamu

Siapa saja orang yang suka melihat profile WhatsApp ternyata bisa dideteksi. Seperti apa caranya?

Aplikasi WhatsApp menjadi aplikasi penting dan selalu digunakan orang di Indonesia dalam berkomunikasi. Di WhatsApp ada fitur status yang bisa dilihat oleh pengguna lain yang berada dalam kontak WhatsApp. Siapa saja orang yang melihat status kita, juga bisa dilihat dengan jelas.

Tapi banyak pengguna WhatsApp yang belum tau cara mengakses untuk melihat siapa saja orang-orang yang melihat profil WhatsApp. Padahal pasti ada saja orang yang penasaran dengan foto yang dijadikan profil WhatsApp. Biasanya sih orang yang diam-diam memperhatikan kita.

Dikutip dari Tribun Timur, sebenarnya bisa lho dilakukan cara untuk mengetahui cara mengecek orang yang melihat foto  profil WhatsApp kita. Kamu bisa melakukan empat langkah seperti ini.

1.Download Whats Tracker

Langkah pertama adalah melakukan download dan instal lebih dulu aplikasi di android bernama Whats Tracker-Who Viewed My WhatsApp Profile yang tertera di Play Store.

2. Klik Allow

Jika sudah terinstal, buka aplikasi tersebut. Aplikasi itu meminta izin untuk mengambil data dari semua kontak WhatsApp. Berilah izin dengan memilih tulisan Allow pada pop-up yang muncul di layar handphone.

Ilustrasi Aplikasi WhatsApp (Tribunnews.com)

3. Klik Allow Lagi

Setelah memberikan izin aplikasi mengambil data kontak, aplikasi kembali meminta izin untuk mengambil data dari semua aktivitas di telepon. Sama halnya seperti langkah kedua tadi, klik Allow sekali lagi pada  pop-up yang muncul di layar.

4. Klik Visitor

Kemudian akan muncul tiga tab menu. Untuk melihat siapa saja yang telah melihat profil WhatsApp, pilih klik visitor. Kini orang yang melihat profil WhatsApp akan terdeteksi dan terlihat jelas. Jadi ketahuan deh yang suka diam-diam kepoin kamu.

Ilustrasi Profil WhatsApp (AyoSemarang.com)