Gelaran acara bergengsi Euro 2020 dan Copa America 2021 memang sedang ramai-ramainya dibicarakan akhir-akhir ini. Banyak momen menarik, unik hingga tak terlupakan yang disiarkan secara langsung bagi para pecinta sepak bola. Selain momen tersebut, ternyata ada banyak nama unik pesepak bola dunia yang bikin keheranan, khususnya bagi warga Indonesia.
Nama unik yang berasal dari penjuru negeri ini, beberapa diantaranya merupakan nama atau kata-kata yang tidak asing di telinga orang Indonesia loh. Penasaran kan? Simak selengkapnya berikut ini.
Lenny Nangis
Nama ini sudah pasti akan membuat banyak orang mudah menghafal nama pemain muda dari Publik Perancis. Nama Nangis yang merupakan nama belakang Lenny ini memiliki arti menangis dalam bahasa Indonesia. Talenta muda Lenny Nangis diprediksi akan jadi masa depan dunia persepakbolaan Perancis, mari kita tunggu ya!
Adem Sari
lenny nangis (wikipedia)
Kalau mendengar nama pemain asal Turki yang bermain untuk klub Altay Spor ini pasti teringat dengan salah satu merek minuman penyegar yang terkenal dengan namanya yang sama ya. Namanya yang sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia ini, juga bikin Adem Sari jadi punya kesempatan menarik orang Indonesia untuk mempertunjukan kebolehannya dalam bermain bola.
Vladimir Granat
Adem Sari adalah pemain asal Turki. (Twitter,@PenyaMadrid_ID)
Nama ‘Granat’ memang terdengar unik ya, namun tenang saja. Vladimir Granat melemparkan granatnya dalam performa yang cukup impresif di liga Rusia musim lalu. Pemain andalan Spartak Moscow ini menjadi salah satu pemain favorit di jantung pertahanan klubnya.
Vladimir Granat (arabnews.com)