4 Kebiasaan Buruk Ini Bisa Bikin Laptop Kamu cepat Rusak

hindari kebiasaan ini agar laptop kamu tahan jangka panjang

Saat ini laptop sudah menjadi sebuah kebutuhan, terutama sejak adanya pandemi. Bekerja dan belajar dari rumah menjadi sebuah kewajiban, karena itu laptop sangat dibutuhkan. Karena sudah menjadi bagian penting, banyak yang suka lupa memperlakukan laptopnya dengan baik.

Yuk hindari empat kebiasaan ini yang bisa bikin laptop kamu cepet rusak, nggak mau kan baru beli laptop terus harus beli lagi karena pemakaian yang sembarangan? Yuk cek selengkapnya.

Menggunakan laptop di kasur, pangkuan, karpet atau apapun yang tidak rata

Hal ini akan membuat laptop kekurangan ruang untuk sirkulasi udaranya, maka laptop akan cepat panas yang membuat laptop menjadi cepat rusak.

Mengangkat laptop lewat layar atau engselnya

Menggunakan laptop di kasur, pangkuan, karpet atau apapun yang tidak rata (freepik)

Hal ini sering dilakukan ketika terburu-buru atau terlalu malas untuk mengambil laptop dengan tepat. Tanpa sadar banyak orang yang mengambil laptop dengan mengangkat bagian layarnya, hindari kebiasaan ini ya, karena bisa merusak layar sekaligus engsel laptop.

Jarang membersihkan laptop sehingga banyak debu

ilustrasi mengangkat laptop (freepik)

Debu yang masuk lewat celah-celah kecil pada laptop bisa mengganggu kinerja laptop. Kemudian perangkat sering mengalami overheat, dan jika dibiarkan bisa membuat laptop menjadi rusak..

Menancapkan charger ke laptop dahulu bukanya ke stop kontak listrik

membersihkan laptop (freepik)

Ini hal sepele yang sering dilakukan banyak orang namun ternyata bisa merusak laptop. Karena loncatan daya listrik pertama saat charger ditancapkan ke stop kontak cenderung belum stabil dan bisa merusak motherboard.

ilustrasi charge laptop (unsplash.com,Aleks Marinkovic)