Bak Reinkarnasi, Sosok Ini Muncul dengan Wajah Sama Persis Seperti Pendahulunya Meski Lintas Zaman, Siapa Sajakah Mereka?

Bak Reinkarnasi, Sosok Ini Muncul dengan Wajah Sama Persis Seperti Pendahulunya Meski Lintas Zaman, Siapa Sajakah Mereka?

Pernahkah kamu menonton film dengan tema Reinkarnasi? Reinkarnasi sendiri berasal dari bahasa Latin untuk "lahir kembali" atau "kelahiran semula" dan merupakan kepercayaan bahwa seseorang yang mati akan dilahirkan kembali dalam bentuk kehidupan lain.

Reinkarnasi bukanlah hal baru untuk diperbincangkan. Banyak hal membicarakan reinkarnasi. Seperti film bertema reinkarnasi yang jadi favorit banyak orang, bisa jadi termasuk kamu.

Meski begitu, apakah kamu yakin bahwa reinkarnasi benar-benar ada dalam kehidupan nyata? Tampaknya tidak ada yang sepenuhnya yakin akan hal tersebut.

Namun, hal unik terjadi di dunia ini. Bagaikan reinkarnasi, beberapa sosok ini punya 'kembaran' di setiap zaman. Nggak cuma penampilan dan wajah mereka yang mirip tapi juga sifat, profesi, bahkan hobi, seolah mereka adalah orang yang sama tapi terlahir di zaman yang berbeda.

Panasaran nggak siapa aja mereka? Yuk, simak ulasan di bawah ini.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini 10 orang yang dikatakan punya reinkarnasi karena telah ada berabad-abad lalu, kemudian meninggal dan lahir kembali pada zaman yang berbeda:

1. Presiden Rusia, Vladimir Putin

Dalam gambar terlihat ada Presiden Rusia, Vladimir Putin (2015) dan dua prajurit Rusia dari perang berbeda (1920 dan 1941) yang memiliki kesamaan wajah satu sama lain.

Jika dilihat sekilas, mungkin banyak orang yang mengira bahwa 3 foto di atas adalah foto Presiden Vladimir Putin di berbagai tahap kehidupannya.

Namun, kenyataannya justru hanya pria pada gambar tahun 2015 lah yang merupakan Presiden Vladimir Putin sedangkan dua pria lainnya, yaitu dari tahun 1920 dan 1942 merupakan dua orang yang sangat berbeda.

Mereka adalah tentara Rusia yang hidup seabad lalu namun memiliki mata, hidung, dan mulut seperti Putin.

2. Aktor Nicolas Cige

Presiden Rusia, Vladimir Putin dan dua prajurit Rusia dari Perang Berbeda (Grid.ID)

Pada tahun 2011 silam, aktor Nicolas Cige menjadi topik perbincangan ketika diketahui bahwa penampilannya identik dengan seorang tahanan Konfederasi Amerika Serikat, yaitu Letnan Robert M. Smith yang meninggal pada tahun 1900 lalu.

Karena itu, seorang pria menjual lukisan tahanan tersebut di eBay dengan slogan 'Nicolas Cige adalah vampir. 150 tahun berlalu, dia bisa menjadi politisi, pemimpin vampir, sekte atau presenter'.

3. Aktor Keanu Reeves

Aktor Nicolas Cige dan Letnan Robert M. Smith (Grid.ID)

Keanu Reeves dipercaya punya 'kembaran' yang juga aktor di awal abad 19, Paul Mounet. Bahkan Keanu Revees pernah ditanyai oleh netizen apakah dia telah mengalami reinkarnasi ketika diketahui bahwa dia sangat mirip dengan aktor yang hidup di akhir abad ke-18 dan awal abad ke-19, yaitu Paul Mounet.

4. Aktor Brad Pitt

Aktor Keanu Reeves dan Paul Mounet Grid.ID)

Selanjutnya, ada pula sosok dari masa lalu yang punya kemiripan dengan aktor Brad Pitt. Aktor yang pernah menerima piala bergengsi Oscar itu disebut-sebut memiliki penampilan yang sama dengan Herman Rorschach, seorang prikolog Swiss abad ke-19 yang menemukan tes siaran.

Uniknya lagi, Brad Pitt dan Hermann Rorschach memiliki minat yang sama dengan barang antik. Wow, kok bisa gitu ya?

5. "Harlem Loiters" oleh fotografer Sid Grossman

Aktor Brad Pitt dan Psikolog Swiss abad ke-19, Hermann Rorschach (Grid.ID)

Seorang pria yang tidak diketahui namanya di awal abad 19 tampak persis sama dengan rapper pria legendaris Jay Z.

Saat itu ada berita yang begitu cepat viral, yakni ketika Perpustakaan Umum Schomburg dari Pusat Studi Budaya Perpustakaan Umum New York Schomburg di Perpustakaan Umum New York, AS, memposting "Harlem Loiters" fotografer Sid Grossman di halaman Facebook mereka.

Hal itu disebabkkan karena semua orang menyadari bahwa pria di tengah foto itu tampak persis seperti rapper pria legendaris Jay Z.

6. Aktor Daniel Radcliffe

Pria tak Dikenal Kembaran Rapper Pria Legendaris Jay Z (Grid.ID)

Aktor Daniel Radcliffe ternyata punya 'kembaran' dari masa lalu, meski itu seorang wanita.

Pemeran Harry Potter ini juga dicurigai sebagai "vampir" ketika sangat mirip dengan seseorang di masa lalu.

Kembaran Daniel merupakan seorang wanita dengan wajah serius, berkacamata, berbaju hitam dengan kalung mutiara. Sama persis dengan Daniel Radcliffe saat memerankan tokoh Harry Potter.

Saat itu Daniel Radcliffe mengunjungi lokasi acara TV The Tonight Show yang dibintangi Jimmy Fallon pada tahun 2016, Jimmy Fallon menunjukkan foto itu kepadanya dan Daniel sendiri terkejut melihat seorang wanita di masa lalu yang terlihat persis seperti dia.

7.  Bos Facebook Mark Zuckerberg

Aktor Daniel Radcliffe dan Kembarannya di Masa Lalu (Grid.ID)

Bos Facebook ini membuat heboh ketika banyak orang menyadari bahwa dia memiliki banyak kesamaan dalam penampilannya dengan mantan raja Spanyol dan Portugal yakni Raja Philip IV, yang memerintah dari 1621 sampai kematiannya pada 1640 silam.

8. Pembawa acara dan komedian Ellen DeGeneres

Mark Zuckerberg dan Raja Spanyol dan Portugal (1621-1640), Raja Philip IV (Grid.ID)

Komedian dan pembawa acara The Ellen Show, Ellen DeGeneres ini dikatakan memiliki banyak kemiripan wajah dengan penyair Henry David Thoreau.

Mereka berdua memiliki mata yang cerah, rambut miring, hidung mancung dan bibir tipis, satu-satunya perbedaan adalah Henry memiliki janggut ekstra.

9. Aktor 'Spiderman' Andrew Garfield

Pembawa Acara dan Komedian Ellen DeGeneres dan Penyair Henry David Thoreau (Grid.ID)

Bagai pinang dibelah dua, aktor 'Spiderman' Andrew Garfield tampak persis sama dengan revolusioner Rusia Lev Davidovich Trotsky, yang mengambil alih Uni Soviet selama Revolusi Oktober dan menemukan aliran pemikiran Marxis.

Tidak hanya kontur wajahnya yang mirip, tetapi gaya rambut dan sudut wajah mereka mirip layaknya saudara kandung.

10. Aktor Peter Dinklage

Aktor 'Spiderman' Andrew Garfield dan Lev Davidovich Trotsky (Grid.ID)

Yang terakhir dipercaya punya 'kembaran' di masa lalu adalah Peter Dinklage, aktor Game of Thrones.

Aktor yang memenangkan 2 Emmy dan 1 Golden Globe Award, kurcaci berukuran 1,32 meter dalam film epik Game of Thrones ini sangat mirip dengan karakter dalam lukisan tahun 1645 oleh pelukis Spanyol Diego Velázquez. Judul lukisan itu, "Kurcaci yang Duduk di Lantai".

Pada tahun 1969, Peter Dinklage lahir. Namun dari penampilan hingga tinggi badan, terdapat kemiripan dengan tokoh dalam lukisan empat abad silam itu.

Wah, kok bisa sama gitu ya, gengs?

Aktor Game of Thrones, Peter Dinklage Sangat Mirip dengan Karakter dalam Lukisan Spanyol Diego Velázquez (Grid.ID)