4 Posisi Rumah yang Bikin Sial Menurut Feng Shui

Ketika membeli hunian, ada baiknya kamu juga tetap harus memperhatikan posisi rumah tersebut. Pasalnya, posisi yang tidak tepat bisa membawa kesialan bagi penghuninya.

Mempunyai hunian yang nyaman adalah impian semua orang, apalagi untuk pasangan muda atau para pekerja keras. Tentunya sangat membanggakan jika hal ini diperoleh lewat usaha sendiri. Meski demikian, ketika membeli hunian, ada baiknya kamu juga tetap harus memperhatikan posisi rumah tersebut.

Posisi yang tidak tepat bisa membawa kesialan bagi penghuninya. Oleh karena itu, menurut Feng Shui, mengetahu posisi sebuah rumah adalah hal penting sebelum kita membeli atau bahkan membangun sebuah rumah.

Penetapan posisi rumah ini tentu saja berkaitan dengan rezeki bagi pemilik rumah, sekaligus menghindari kesialan. Lalu posisi seperti apa yang menurut Feng Shui bisa mendatangkan kesialan? Ini penjelasannya:

Pohon Besar di Depan Rumah

Posisi pertama yang menurut Feng Shui bisa mendatangkan kesialan adalah jika ada sebuah pohon besar di depan rumah. Posisi ini disebut kurang baik menghalangi penyerapan energy Chi yang biasanya melalui pintu depan. Pohon besar yang ada di depan rumah akan menyerap energi tersebut sehingga tidak akan masuk ke dalam rumah. Hal itu bisa mengakibatkan masalah pernapasan bagi yang tinggal di rumah itu.

Halaman Belakang Miring

Rumah Pembawa Sial (Rumah 123)

Rumah yang memiliki halaman miring juga bisa mendatangkan kesialan. Secara Feng Shui, bagian belakang rumah adalah area kura-kura, salah satu dari hewan surgawi menurut Feng Shui. Energi kura-kura tersebut dianggap bisa menciptakan dukungan dan stabilitas untuk rumah tersebut. Namun jika posisinya tidak stabil, maka justru kesialan yang akan didapat.

Dekat Jalan Raya atau Jalur Kereta Api

Rumah Pembawa Sial (via Kompas)

Posisi rumah yang dekat dengan jalan raya atau jalur kereta api disebut sebagai posisi yang menantang karena posisi ini membuat energi di luar rumah menjadi negatif. Bahkan ahli Feng Shui menyebutkan bahwa energi negatif tidak akan hilang walau hal yang ada di dalamnya diubah.

Posisi Rumah di Pertigaan

Rumah Pembawa Sial (via Tzu Chi)

Posisi rumah yang berada di pertigaan juga disebut tidak baik. Sebab energi Chi yang datang dari arah jalanan dengan cepat masuk ke dalam rumah. Hal itulah yang menyebabkan energi negatif juga ikut masuk ke dalam rumah, terlebih lagi jika rumah itu tidak memiliki pemandangan hijau di sekitar dan sangat dekat sekali dengan jalanan.

Itulah beberapa posisi rumah yang dianggap tidak baik menurut Feng Shui, dan berpotensi mendatangkan kesialan. Percaya atau tidak, itu tergantung pada pribadi masing-masing. Namun tidak ada salahnya kan mencoba memilih hunian yang memiliki energi positif?

Rumah Pembawa Sial (via Rumah Bagus)