Larissa Chou resmi jadi janda setelah berpisah dari Alvin Faiz. Perempuang keturunan Tionghoa yang akrab disapa Rissa memutuskan untuk keluar dari rumah lamanya di kawasan Masjid Azzikra, Bogor, Jawa Barat. Sebelum pergi, Rissa sempat menuliskan kalimat perpisahan di Instagram.
Ia terduduk dengan wajah sedih di depan Masjid Az Zikra. "5 tahun berada disini, dan ini sebelum pergi, foto terakhir kali nya. Semoga semua yang ada di dalam Azzikra selalu dalam lindungan Allah, amiin, amiin ya Rabb. Aku hanya singgah..Tapi kenangan nya akan selalu menetap," tulis Rissa.
Rissa pun mengajak putra semata wayangnya pergi meninggalkan lingkungan yang sudah bertahun-tahun mereka tinggali. Rissa menempati sebuah rumah di kawasan Bandung, Jawa Barat. Bandung adalah tempat tinggal Rissa sebelum menikah dengan Alvin pada 2016 silam.
Rumah tersebut tak sebesar rumah yang ditinggal dulu bersama Alvin. Rissa sempat menunjukan aktivitasnya saat menemani putranya bermain di salah satu sudut rumah. Rissa ternyata tak cuma berdua di rumah tersebut, ia ditemani beberapa orang pegawainya untuk menemani ia dan anak di rumah itu.
Rissa mantap memulai hidup baru. "Belajar mandir dan kerja keras sendiri," tegas Rissa. Bahkan Rissa juga mengajak putranya ketika mencari makanan nasi goreng di kala malam hari di dekat rumah.
Rumah Larissa Chou (Instagram @larissachou)
Banyak warganet yang mendoakan agar kehidupan Rissa semakin baik setelah berpisah dari mantan suaminya. Warganet yang mengirimkan pesan lewat DM Instagram. Dukungan warganet menguatkan mental Rissa di hidup yang baru.
Rissa dan Alvin menjalani proses sidang cerai singkat di Pengadilan Agama. Rissa menggugat cerai karena beberapa alasan termasuk dugaan kehadiran di rumah tangga mereka berdua.
Larissa Chou (Instagram @larissachou)