Cara Membuat Masker Wajah Alami dari Beras untuk Terlihat Cerah, Kamu Tertarik?

Tertartik nggak kalo ada masker murah, mudah dan bikin kulit cerah? Bikin sendiri pastinya. Ada kok cara membuat masker wajah alami yang punya tiga kelebihan.

Kenapa harus heran jika beras bisa jadi bahan masker alami pencerah wajah? Beras mengandung inositol yang merangsang regenerasi sel dan memperlambat proses penuaan kulit wajah. Inositol merupakan senyawa dari vitamin B yang terdapat pada beras. Selain itu, beras mengandung allantoin yang bermanfaat melembabkan dan melembutkan kulit. Zat ini juga bisa mencegah iritasi. 

Beras bisa jadi bahan utama untuk masker. Harganya nggak sampai ratusan ribu seperti berbagai macam kosmetik yang kamu beli. Cara membuatnya pun juga mudah. Kamu cuma butuh alat penumbuk dan blender untuk membuat masker ini. Efeknya gimana? Tentu saja membuat kulit wajah terlihat cerah, lembut dan anti flek.

Mau coba membuatnya? Begini caranya.

Beras putih (lifestrong.com)

Masker alami dari beras putih dan putih telur

1. Siapkan beras yang sudah direndam selama 1 hari. lalu tumbuk hingga halus.

2. Siapkan juga 1 butir telur dan ambil putihnya saja.

3. Campur kedua bahan tersebut hingga merata.

4. Basuh wajah menggunakan air hangat, lalu kenakan masker ke seluruh wajah hingga leher. 

5. Diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air hangat.

Putih telur (bbcgoodfood.com)

Masker alami dari beras dan tomat

Begini ya urutan cara membuatnya.

1. Beras yang sudah direndam selama 20 menit dihaluskan.

2. Buat pasta dari 1 buah tomat yang dihaluskan.

3. Campurkan kedua bahan tersebut.

4. Oleskan pada wajah yang sudah dibersihkan dan pijat-pijat pada bagian yang berkomedo. Bilas menggunakan air bersih.

5. Masker ini bisa mengangkat sel kulit mati dan komedo. Gunaka rutin dua kali seminggu aja. Maka kamu akan mendapatkan manfaatnya.

Tomat (membs.org)

Masker alami dari beras dan susu segar

Siapkan dulu susu segar. Buat tepung dari beberapa genggam beras. Campurkan tepung beras dengan susu secukupnya hingga menjadi pasta. 

Aplikasikan pada wajah dan leher, biarkan menempel hingga kering. Setelah kering, cuci dengan air dingin. Niscaya kulit wajahmu akan terlihat cerah dan bercahaya.

Susu putih segar (bandt.com.au)

Masker alami dari beras putih dan lemon

1. Siapkan tepung dari beras putih yang ditumbuk serta 1 buah lemon.

2. Ambil air perasan lemon dan campurkan dengan tepung beras putih hingga menjadi pasta.

3. Cuci muka dahulu sebelum menggunakan masker alami ini. Kenakan hingga merata di seluruh wajah dan leher. Beri pijatan agar kulit rileks dan kotoran terangkat sempurna.

4. Diamkan masker alami ini hingga menempel dan bilas bersih dengan air hangat.

Ada juga cara membuat bedak dingin yang alami. Namanya bedak dingin dari beras. Mau mencoba membuatnya? Masker alami ini bisa awet disimpan selama dua bulan lho.

Bahan yang perlu kamu siapkan adalah:

3 cup beras putih

1 cangkir mahkota bunga mawar dan irisan daun pandan yang masih segar.

1 buah bengkoang ukuran sedang

Untuk membuatnya, pertama cuci beras dan rendam dengan air persih selama dua hingga tiga hari.

Blender bengkoang dan ambil sarinya. Setelah beras sudah siap, saring beras dan tumbuk hingga halus. Tambahkan sari bengkoang dengan beras yang sudah menjadi tepung. 

Masukkan mahkota bunga mawar atau melati dan irisan daun pandan. Kemudian buat bola-bola kecil dan keringkan dengan sempurna. Jika bisa kering dengan sempurna, masker alami yang sudah kering ini bisa awet disimpan selama 2 bulan.

Untuk memakainya, kamu bisa melarutkan bola-bola bedak dingin ini dengan air sari mawar. Lalu usapkan secara merata di wajah hingga leher. Setelah mengering, bilas dengan air dingin hingga bersih. 

Jeruk lemon (organicfacts.net)

Nggak ada yang susah meskipun kamu membuatnya sendiri. Yakin deh, cara ini aman buat kantong dan manfaatnya akan kamu dapatkan segera jika rutin memakainya.

Bedak dingin dari beras putih dan bengkoang (youtube.com)