Ada yang sudah pernah menjajal nikmatnya duduk di bangku pesawat fist class? Kalau sudah, mau coba nggak menjajal bangku dalam versi serupa di darat? Sebab baru-baru ini PT Kereta Api Indonesia (KAI) segera meluncurkan gerbong sleeper.
Gerbong sleeper ini diproduksi oleh PT Inka yang didesain dengan fasilitas, bahkan mendekati layanan serupa dengan first class maskapai penerbangan.
Di gerbong khusus tidur itu, penumpang bisa mengatur tempat duduknya hingga ke posisi tidur. Bukan cuma itu, tempat duduk itu juga dilengkapi dengan fasilitas macam televisi, sajian makanan, dan sebagainya.
Rencananya, PT KAI akan merangkaikan empat gerbong sleeper untuk perjalanan dengan rute jauh yakni Jakarta-Surabaya. Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro menyebutkan bahwa sudah waktunya Indonesia memiliki angkutan mewah. Apalagi itu dibuat di dalam negeri.