Deretan Film Horor Thailand, Ide Hantunya Bisa Aneh-Aneh Lho

Thailand, negara tengga kita itu, punya deretan film horor yang gila sih. Ide film horor Thailand kadang gak kepikiran sama sutradara lain.

Hantu-hantu di film horor Thailand juga gak woles seremnya gengs. Belum lagi kalo kamu merhatiin gimana hantunya keluar. Bisa pakai macam-macam cara. Dari keluar di foto, sampai keluar di kompleks perumahan.

Soal film horor, Thailand bisa dikatakan jagoan deh. Mereka punya ciri khas banget. Kerennya lagi, film horor Thailand juga udah terkenal di dunia. Bahkan ada film horor Thailand yang diadaptasi ulang sama sutradara Hollywood lho.

Buat nambah referensimu, buruan cek daftar film horor Thailand ini deh. Kalo lagi haus film horor, coba nih ada deretan film ini bisa kamu tonton.

1. Shutter (2004)

Film Shutter ini ngomongin soal fotografer dan pacarnya. Dua orang itu pelaku tabrak lari. Sejak kejadian tabrak lari, kehidupan mereka berubah.

Mereka kedatangan hantu tuh. Kerennya, ide kemuculan hantunya ga biasa. Hantunya muncul di foto-foto bikinan sang fotografer.

Ide film yang digarap duo sutradara Banjong Pisanthanakun dan Parkpoom Wongpoom ini dianggap bagus. Makanya, dibikinlah versi Hollywood-nya pas tahun 2008.

2. Alone (2007)

Film Alone ini ngomongin horor kembar siam. Cuma yang satu meninggal pas operasi pemisahan. Satunya lagi masih hidup. Terus, si kembar siam yang hidup ini tinggal di Korea.

Sampai akhirnya dia mesti balik ke Thailand lagi tuh. Horor dimulai pas dia di Thailand nih. Karena hantu si kembar siam yang meninggal dateng ke si kembar siam yang hidup.

Film ini seolah mengulang sukses Shutter tiga tahun sebelumnya. Film ini disutradarai oleh duo sutradara Banjong Pisanthanakun dan Parkpoom Wongpoom. Alur ceritanya diadopsi dari fiksi detktif karangan Agatha Christie berjudul Elephants Can Remember yang terbit tahun 1972.

3. 4Bia (2008)

Ada empat cerita pendek di film 4Bia ini. Semua ceritanya bertema horor sih. Masing-masing cerita berjudul ‘Happiness’, ‘Tit for Tat’, ‘In The Middle’, dan ‘Last Flight’.

Empat cerita itu dibikin empat sutradara horor terkenal Thailand. Duo sutradara Banjong Pisanthanakun dan Parkpoom Wongpoom, ditambah Paween Purijitpanya, serta Youngyooth Thongkonthun. Film ini berhasil menyajikan banyak sisi manusia yang mengalami horor. Cobain deh lihat film ini.

4. Ladda Land (2011)

Ide film Ladda Land ini emang gokil sih. Jadi, ide filmnya ini adalah horor di kompleks perumahan. Bayangin, horornya sekomplek perumahan tuh. Korbannya bisa banyak banget gengs!

Dari horor di kompleks perumahan, film ini makin lama makin detail. Bercerita soal horor di keluarga dan rumah. Kompleks rumah udah horor, eh ketambahan rumahnya sendiri horor.

Film ini dirilis pada Juni 2011 dan disutradari oleh Sopon Sukdapisit.

5. The Swimmer (2014)

Ide filmnya juga gak biasa, gengs. Soal horornya yang dialami oleh para atlet renang. Ketambahan lagi, ada cerita asmaranya di sini.

Horornya The Swimmers emang dimulai dari soal asmara sih. Soal cinta segitiga gitu. Ujung-ujungnya yang jadi korban ya cewek. Eh si cewek jadi hantu deh. Mungkin karena masih ada rasa yang tertinggal tuh.

Film ini rilis di Thailand pada Agustus 2014 dan disutradarai Sopon Sukdapisit juga.