Kue kering, seperti nastar, kastangel, atau kue putri salju merupakan makanan yang identik dengan perayaan lebaran. Rasa yang manis dan gurih membuat siapapun menyukai beragam kue tersebut. Sayangnya, karena kandungan lemak dan gula yang tinggi, kue-kue ini bisa jadi berbahaya bagi penderita diabetes. Beruntungnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan penderita diabetes agar tetap dapat menikmati sajian kue-kue khas lebaran tanpa mengalami kenaikan gula darah.
1. Awali Dengan Kurma
Untuk memuaskan nafsu makan makanan manis, sebaiknya awali dengan memakan kurma sebelum makan sepotong nastar atau kue putri salju, agar tidak berlebihan.
id.pinterest.com
2. Kontrol Porsi Makan
Ada baiknya untuk berkonsultasi dengan dokter terkait batasan makanan yang bisa kamu makan sesuai dengan kondisi kesehatan tubuhmu. Hasil tersebut bisa jadi batas untuk kamu agar tidak khilaf mengonsumsi makanan terlalu banyak.
3. Makan Berkesadaran
Salah satu cara untuk menahan diri supaya tidak kalap saat menyantap makanan lebaran adalah dengan makan berkesadaran. Maksudnya, makan dengan perlahan, fokus pada rasa, tekstur dan sensasi mengunyah di setiap suapan.
id.pinterest.com
4. Minum Cukup Air
Air berfungsi untuk mengeluarkan gula dari sistem tubuh setelah banyak makan makanan manis. Lebih baik minum air putih dibandingkan dengan minuman manis.
id.pinterest.com