Acara pencarian bakat Indonesian Idol telah mengumumkan juara pertamanya pada 27 April 2021 kemarin. Juara utama pada Indonesian Idol 2021 Special Season kali ini disabet oleh Rimar Callista yang sukses mengalahkan rivalnya yaitu Mark Natama.
Sebagai juara pertama Rimar mendapatkan hadiah sebesar Rp 150 juta dan satu buah unit mobil. Sedangkan Marks sebagai juara kedua mendapatkan perolehan hadiah uang sebesar Rp 100 juta dan satu unit mobil juga.
Kemampuannya yang memukau dan layak disebut sebagai superstar memang membuatnya layak untuk berada di posisi pertama. Terlebih lagi Rimar yang sudah menyanyi sejak kecil ini membuat banyak pendukungnya sudah memprediksi akan kemenangan Rimar di final kali ini.
rimar (instagram, @rimar1111)
Bukan Panggung Pertamanya
Ternyata ajang Indonesian Idol bukanlah tempat pertama Rimar membuktikan kebolehan bernyanyinya. Sebelumnya Rimar pernah mengikuti ajang pencarian bakat lainnya dan menjadi peserta dari The Voice Indonesia pada tahun 2016 lalu. Dalam acara tersebut Rimar sukses masuk babak knockout tim Kaka, namun sayang perjalanannya harus berhenti di babak Live Show.
Selain itu tahun 2015 Rimar juga pernah masuk dalam daftar finalis dan menjadi wakil dari Indonesia dalam acara kompetisi yang diselenggarakan di Vietnam, yaitu ASEAN Be Out Rock & Pop Soul Music Competition.
Tahun 2019 juha Rimar Pernah tampil bersama penyanyi asal Kazakhstan bernama Dimas Kudaibergen di St. Petersburg, Rusia. Prestasi-prestasi yang didapatkan Rimar Callista semakin banyak yang terkuak semenjak kemenangannya pada Indonesian Idol 2021 Special Season. Saat ini para penggemar sedang menantikan karya debut dari Rimar Callista sebagai seorang penyanyi.
rimar (instagram, @rimar1111)