Gojek Berikan Edukasi Tentang Tren Ramadhan Kepada UMKM Lewat ‘KAMUS’

Gojek berikan pelatihan khusus kepada para pelaku usaha UMKM bersama KAMUS

Gojek di Ramadhan tahun ini membuat inisiatif yang baik untuk pertumbuhan dan perkembangan UMKM di tengah pandemi COVID-19. Gojek mendukung lewat Akademi Mitra Usaha atau (KAMUS). 

Lewat KAMUS dan trend bisnis yang menarik selama Ramadhan, Gojek membantu para pelaku UMKM untuk menyusun strategi bisnis dengan melakukan pelatihan dari para ahli. KAMUS sendiri merupakan wadah edukasi pengembangan kompetensi UMKM dari Gojek yang menaungi berbagai komunitas. Mulai dari partner GoFood, Bincang Biznis GoBiz, A Cup of Moka, hingga Temu Midtrans. 

Karena itu selama Ramadhan tahun ini, KAMUS akan mengadakan webinar edukatif berjudul SEDEKAH (Sesi Edukasi Ramadhan BerkaH) yang akan fokus pada pembahasan tren bisnis Ramadhan, termasuk pelatihan pemasaran dari para praktisi. 

gojek UMKM (liputan6.com, Angga Yuniar)

“Kami berkomitmen turut memberikan dukungan selain teknologi yang memajukan bisnis UMKM. Akademi Mitra Usaha merupakan langkah mendampingi pelaku usaha agar lebih cepat beradaptasi di platform digital,” ujar Bayu Ramadhan selaku VP Merchant Marketing Gojek. 

Lewat rangkaian pelatihan ini, Gojek menargetkan akan ada lebih dari 35.000 UMKM yang akan mendapatkan edukasi ini sepanjang tahun 2021. Bayu juga menjelaskan bahwa Gojek secara optimis akan terus berupaya untuk memperluas skala program dan jajaran komunitas di bawah naungan Akademi Mitra Usaha (KAMUS) untuk mengakselerasi kompetensi bisnis UMKM. Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal pelatihan, pengisi acara dan materi bisa diakses melalui laman program Melaju Bersama Gojek. 

gojek umkm (dok.Gojek from liputan6.com)