Selama bulan puasa, semua umat Islam diharuskan untuk memperbanyak amal saleh dan menghindari perbuatan dosa. Hal itu juga yang disadari oleh pasangan muda, Dul Jaelani dan Tissa Biani.
Di bulan puasa ini, keduanya berusaha saling memberikan ruang agar dapat beribadah dengan maksimal. Karenanya, selama masih berpuasa, keduanya menjaga jarak dan memilih bertemu setelah waktu buka puasa tiba.
"Kalo saya sama Dul di waktu Ramadhan kayak gini pacaran pas buka puasa. Karena kita harus lebih menghargai bulan suci Ramadhan ini," ungkap Tissa pada awak media, sebagaimana dilansir dari Detik.
"Jadi kalau ketemu pun pas habis buka puasa bisa ngobrol lebih bebas. Pas puasanya harus menahan semua itu dengan lebih banyak beribadah," lanjut Tissa Biani.
Dul dan Tissa (via Detik)
Meski demikian, bukan berarti keduanya langsung ugal-ugalan saat bertemu saat sesudah buka puasa. Keduanya tetap menjaga iman masing-masing dan berusaha membatasi kedekatan mereka selama bulan suci.
"Bukan berati pas buka bebas langsung. Tapi kita Lebih tertarik ketemu pada saat buka puasa aja sih. Karena menjaga iman juga sama lawan jenis," ungkap Tissa Biani.
Dul dan Tissa (via Kompas)
Meski demikian, tidak menutup kemungkinan nantinya mereka juga akan menggelar buka puasa bersama, termasuk dengan keluarga. Menurut Dul Jaelani dan Tissa Biani hal ini tetap perlu dilakukan untuk menjaga silaturahmi.
Dul dan Tissa (via Tribunnews)