Kim Jung Hyun Didera Masalah Bertubi-Tubi, Tudingan Kekerasan hingga Konflik dengan Agensi

Baru saja dikabarkan menjalin kasih dengan Seo Jin Hye, kini Kim Jung Hyun kembali mendapat sorotan negatif. Apa yang terjadi?

Baru beberapa waktu lalu muncul kabar bahagia bahwa Kim Jung Hyun telah resmi menjalin kasih dengan Seo Ji Hye. Salah satu kerabat Kim Jung Hyun bahkan mengatakan bahwa keduanya sudah menjalin kasih selama kurang lebih setahun. 

Namun hanya dalam hitungan menit setelah kabar beredar, pihak agensi Seo Ji Hye, Culture Depot, membantah rumor tersebut. Kedatangan Kim Jung Hyun ke apartemen Seo Ji Hye adalah untuk membicarakan kemungkinan untuk bergabung dengan agensi sang aktris.

Sementara itu, Kim Jung Hyun memang sedang mengalami masalah dengan agensinya. Label menilai sang artis melakukan hal tidak pantas, padahal kontrak masih berakhir bulan Mei mendatang. Mereka menilai sang aktor tak profesional.

Pihak agensi bahkan menilai bahwa kontrak seharusnya baru akan berakhir 11 bulan lagi. Hal ini berkaitan dengan keputusan Kim Jung Hyun yang tiba-tiba keluar dari drama Time pada tahun 2018 silam.

Kim Jung Hyun dan Seo Ji Hye (Dispatch)

Saat itu, Kim Jung Hyun memang sedang punya masalah. Dia harus menghadapi kemarahan fans karena telah melakukan tindak kekerasan pada Seohyun SNSD, yang tak lain adalah lawan mainnya dalam drama Time.

Karena tidak tahan dengan tekanan dan bullying, akhirnya Kim Jung Hyun memutuskan untuk berhenti di episode keempat. Setelahnya, dia memilih vakum selama beberapa tahun, dan baru muncul kembali dalam drama Crash Landing on You tahun 2020 lalu.

Kim Jung Hyun (Allkpop)

Meski mengalami masalah dengan agensi, namun pihak O & Entertainment mengungkap bahwa pihaknya takkan mengajukan gugatan pada Kim Jung Hyun. Mereka hanya akan mengungkap fakta agar dunia bisa melihat dengan jelas.

Kim Jung Hyun (via Pikiran Rakyat)