Main Drum 22 Jam, Drummer Muda Ini Berhasil Pecahkan Rekor MURI

Drummer muda berbakat meraih rekor MURI dengan bermain drum selama 22 jam.

Monica Kezia Bunga Keinanti, drummer muda dan berbakat ini mengukir prestasi. Gadis yang kerap disapa Bunga Bangsa itu memecahkan rekor MURI karena memainkan drum selama 22 jam. Pemecahan rekor dilakukan di Gedung De Majestic, Bandung, Jawa Barat pada 3-4 April 2021 lalu. 

Ngedrum Buat Aksi Sosial dan Donasi

Dibalik aksinya dalam bermain drum selama 22 jam, ternyata itu tidak hanya untuk pencapaian pribadi saja, tapi juga untuk aksi sosial. “Saya akan memainkan kurang lebih 100 lagu, tantangannya adalah saya harus merasa nyaman dan konsentrasi supaya tetap ingat lagunya. Seluruh hasil donasi dan lelang akan diberikan 100 persen ke anak-anak yatim melalui Yayasan Mizan Amanah," ungkap Bunga Bangsa.

Bunga Bangsa pecahkan rekor MURI (kapanlagi.com)

Dihadiri 1400 Anak Yatim

Berbeda dari rekor MURI kebanyakan, acara pemecahan rekor tersebut juga diikuti oleh 1400 anak yatim di Mizan Amanah seluruh Indonesia. Mereka hadir buat memberi dukungan ke Bunga Bangsa untuk memainkan drum selama 22 jam. Tentu saja, mereka semua berpartisipasi secara virtual melalui aplikasi zoom karena pandemi yang belum usai. 

Mengajak Masyarakat Lain Buat Berdonasi


Selain itu, Bunga turut mengajak seluruh lapisan masyarakat buat berdonasi lewat acara tersebut. Donasi dan lelang drum sebenarnya telah dimulai sejak tanggal 27 Maret 2021 lalu hingga 10 April 2021 nanti. Sementara, proses penyerahan hasil donasi dan lelang dilakukan secara resmi di tanggal 11 April 2021. 

Dibalik pencapaiannya di Rekor MURI, Bunga Bangsa telah menoreh berbagai prestasi dengan memenangi ajang Fantasia Drum Competition Tingkat Nasional dan Popular Champhion Hit Like a Girl 2019 di Amerika Serikat. 

Bagaimana, cukup membanggakan bukan? Pemecahan Rekor MURI yang dilakukan Bunga Bangsa bukan hanya sekedar prestasi buat diri sendiri, tapi juga buat keperluan donasi. 

Bunga Bangsa (Instagram)