Fotonya Viral karena Masuk Akun Instagram Manchester United, Begini Kata Via Vallen

Fotonya Viral karena Masuk Akun Instagram Manchester United, Begini Kata Via Vallen

Pasti menyenangkan rasanya kalau dinotice sama idola. Apalagi bentuk notice-nya berupa unggahan foto kita. Wow, nggak kebayang tuh senengnya kaya gimana.

Agaknya perasaan ini juga dirasakan oleh pedangdut kenamaan Indonesia, Via Vallen. Hal ini lantaran fotonya diunggah di akun sang idola.

Atas kejadian tersebut, Via Vallen kemudian memberikan tanggapan mengenai foto dirinya yang terpampang di akun Instagram resmi klub sepakbola Manchester United.

Dalam foto yang diunggahnya pada Sabtu (13/3/2021) lalu, Via Vallen terlihat memegang mic dan mengenakan jersey Manchester United. Ia me-repost unggahan akun Instagram klub sepakbola yang digawangi oleh David de Gea, dan kawan-kawan ini.

“Wah, MU mendadak koploan nih. Bisalah ke pucuk. Yuk gas pucuk lagi #viavallen #manchesterunited,” tulis Via Vallen.

Penyanyi dangdut berusia 29 tahun ini memang merupakan fans Manchester United. Beberapa waktu lalu, ia juga sempat mengunggah foto saat mengenakan jersey tim berjulukan Setan Merah itu.

Pada saat itu, Manchester United menempati puncak klasemen Premier League. Sebagai penggemar, Via merasa bahagia dengan pencapaian tim favoritnya.

“Gimana rasanya dipucuk??? Brrr.#viavallen,” tulis Via kala itu.

Sementara itu, caption dalam akun Instagram Manchester United terkait foto Via sebagian ditulis dalam bahasa Jawa yang mengutip lirik salah satu lagu perempuan kelahiran Surabaya itu.

“Seperti lirik dari salah satu lagu andalannya;Sak tenane aku iki pancen tresno awakmu. @ViaVallen yo pancen tenanan tresno karo MU. #ViaVallen @weareunited,” bunyi caption di akun Instagram @manchesterunited.

Penyanyi Dangdut Via Vallen (Instagram)

Unggahan mengenai foto Via yang diunggah di akun Instagram Manchester United tersebut sontak membuat netizen dan sejumlah selebriti Tanah Air memberikan tanggapan Salah satunya adalah Pandji Pragiwaksono.

"Mantap market Indonesia langsung bergejolak,” tulis Pandji.

Tapi juga banyak netizen yang mempertanyakan kenapa adminnya bisa berbahasa Jawa. Eh, iya juga ya. Hmmm..

Foto Via Vallen Masuk Akun Manchester United (Instagram)