Jangan Panik kalau Selangkangan Kamu Gelap, Inilah 6 Bahan Alami untuk Bantu Cerahkan Selangkangan

Jangan Panik kalau Selangkangan Kamu Gelap, Inilah 6 Bahan Alami untuk Bantu Cerahkan Selangkangan

Kebanyakan perempuan merasa nggak percaya diri ketika bagian-bagian tubuh seperti di area lipatan, berwarna lebih gelap. Jangankan orang lain, kamu sendiri pasti ilfeel kan.

Area lipatan terutama selangkangan, pada umumnya emang cenderung lebih gelap karena kulit bagian paha dalam menghasilkan melanin berlebih nih, Ladies.

Melanin sendiri merupakan pigmen yang memberi warna pada kulit dan ketika pigmen tersebut berlebihan, maka disebut hiperpigmentasi. Perubahan warna paha bagian dalam yang menggelap umumnya juga dapat melebar ke daerah luar vagina atau selangkangan.

Ketidakseimbangan hormon terutama untuk ibu hamil, menyusui atau menstruasi juga merupakan faktor mengapa bagian lipatan tubuh terutama selangkangan terlihat lebih gelap. Bisa juga karena paparan sinar matahari, kulit kering hingga gesekan dari pakaian yang terlalu ketat.

Nah, untuk kamu yang ingin mencerahkan bagian lipatan, sebaiknya berhati-hati. Selangkangan merupakan bagian tubuh yang tertutup sehingga cenderung lembap dan sensitif. Kamu bisa mencerahkannya dengan bahan-bahan alami agar lebih aman ya. Berikut list bahan alami yang bisa kamu gunakan, Ladies!

1. Minyak Kelapa dan Lemon


Lemon adalah buah dengan kandungan vitamin C tinggi yang dapat membantu mengatasi hiperpigmentasi. Sedangkan minyak kelapa berfungsi sebagai pelembab yang bisa menjaga bagian paha tetap lembab dan menjaga elastisitas kulit.

Kamu cuma perlu mencampurkan beberapa sendok minyak dengan setengah buah lemon yang sudah diperas atau diambil airnya. Lalu gosok campuran tersebut ke area selangkangan dan pijat lembut selama 10 menit. Setelah itu, kamu bisa mencucinya dengan air bersih.

Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa bahan alami yang mengandung vitamin C sangat efektif mencerahkan kulit. Namun kamu juga perlu berhati-hati dan jangan sampai campuran minyak kelapa dan lemon mengenai area vital ya nanti perih hihihi.

Ilustrasi Minyak Kelapa dan Lemon (WowKeren.com)

2. Scrub Campuran Gula, Madu dan Lemon

Siapa sangka, ternyata gula adalah bahan scrub alami yang membantu mengeksfoliasi kulit dengan baik, lho gengs. Eksfoliasi ini bisa membuat sel-sel kulit mati terangkat dan kulit pun menjadi lebih cerah.

Kamu bisa mencampurkan perasan lemon segar, satu sendok teh gula dan 1 sendok makan madu. Gosok campuran tersebut dengan lembut di paha bagian dalam lalu bersihkan menggunakan air bersih.

Ilustrasi Scrub Campuran Gula, Madu dan Lemon (Hello Sehat)

3. Scrub dari Oatmeal dan Yogurt

Oatmeal gandum dapat digunakan untuk mengobati masalah kulit kering yang meradang, seperti eksim. Sedangkan yogurt mengandung asam laktat yang dapat meningkatkan kesehatan kulit. Sama seperti scrub gula, kamu hanya perlu mencampurkan oatmeal dan yogurt hingga membentuk pasta, setelah itu oleskan pada paha bagian dalam dan scrub dengan lembut. Tunggu beberapa saat kemudian bilas hingga bersih.

Ilustrasi Scrub dari Oatmeal dan Yogurt (Pinterest)

4. Baking Soda atau Soda Kue

Baking soda atau soda kue bisa membuat kulit lapisan luar mengelupas, jadi jika kamu memutuskan menggunakan bahan yang satu ini maka sebaiknya lebih berhati-hati. Gunakan soda kue secukupnya karena jika berlebihan bisa menyebabkan kulit menjadi lecet dan luka.

Tuang setengah sendok teh baking soda dan campurkan dengan 1 sendok teh air. Oleskan tipis-tipis ke paha bagian dalam, seperti kamu akan mengoleskan masker wajah lalu biarkan selama setidaknya 15 menit dan bilas hingga bersih.

Ilustrasi Baking Soda atau Soda Kue (detikFood)

5. Gel Lidah buaya


Gel lidah buaya atau produk dengan bahan dasar lidah buaya dapat merelaksasikan kulit yang lecet atau teriritasi, lho Ladies. 

Lidah buaya sendiri mengandung zat aloin yang bisa mencerahkan kulit. Cara pakainya mudah, kamu hanya perlu mengoleskan gel lidah buaya seperti memakai lotion dan biarkan meresap pada kulit tanpa perlu membilasnya.

Ilustrasi Lidah Buaya (KlikDokter)

6. Parutan Bengkoang


Nggak cuma rasanya yang aja yang seger, ternyata bengkoang memiliki kandungan vitamin C dan B yang berperan menjaga kulit agar tetap bersih dan sehat. 

Untuk memutihkan area lipatan, kamu hanya perlu menghaluskan bengkoang bisa dengan diparut atau diblender, lalu oleskan pada bagian dalam paha sebagai masker lulur. Mudah kan, Ladies?

Selamat mencoba.

Ilustrasi Bengkoang (KlikDokter)