Kali ini ada sebuah pengalaman misterius yang tak biasa gengs. Ada sebuah tangisan misterius yang saat di cari-cari ternyata....
Ya ternyata suara tangisan wanita itu bersumber dari foto buku Yasin korban pembunuhan. Hiiii~
Seperti yang dilansir dari Indozone.id, kreator TikTok @glitter.doux menceritakan saat itu ayahnya yang berprofesi sebagai seorang dokter menangani seorang pasien wanita yang diperkosa dan dibunuh sama pacarnya karena cemburu.
"Ayah gue dokter, waktu 2010 ada cewek diperkosa + dibunuh sama pacarnya karena cemburu, itu gempar 1 kota. Ternyata ayah gue kebagian Yasin pas 40 hariannya, karena korban dulu ternyata sering berobat ke ayah gue," tutur cewek bernama lengkap Alfini Vania membuka ceritanya.
Alfini ingat, saat peristiwa itu terjadi usianya baru menginjak 10 tahun. Saat itu, dia ditinggal sendiri di dalam rumah.
Tiba-tiba terdengar suara wanita menangis. Alfini pun bingung dari mana suara itu berasal. Dia coba mencarinya ke sekeliling rumah.
"Waktu itu umur gue 10 tahunan. Lagi ditinggal sore-sode mendung + mama gue lagi ke warung. Pas duduk di sofa ngedenger suara cewek nangis. Suaranya dateng dari Yasin dalam bingkisan 40 harian almarhumah," kenangnya.
"Nyaring banget, gue memberanikan diri. Pas gue buka, tu bingkisan ternyata Yasin posisi kebuka di foto almarhumah. Merinding kalo diinget-inget," sambung Alfini.
Ilustrasi (Shopee)
Netizen yang melihat video itu pun larut dalam cerita Alfini. Banyak dari mereka juga merasakan takut dengan foto di buku Yasin.
"Itulah mengapa aku takut banget kalau buku Yasin ada fotonya," komentar Salma Maria.
"Dulu gue pernah diceritain, jadi temen bapak gue pernah ngeliat nasi kotak yasinan dijilatin sama arwah yang meninggal. Terus bapak gue gak pernah mau makan nasi kotak yasinan lagi," sahut Ayu Parlinda.
"Gak apa-apa itu dik, dia ingin ngucapin terima kasih kepada keluarga anda karena udah banyak menolong dan yang penting kirimin doa buat beliau," pungkas Casumi.
Waduh gimana nih kalau kalian yang mengalami kejadian kek itu?
SS TiokTok (Tiktok)