Gengs, saat kamu wisuda, siapa saja orang istimewa yang menemanimu? Jangan bilang pacar ya, karena tentu ada yang lebih spesial dari itu.
Momen wisuda tentu momen yang bikin bahagia banget bagi mereka yang lulus. Apalagi, kalo momen wisuda dihadiri sama orang tua tercinta, yang udah berjasa banget mengantarkan kita pada kelulusan.
Kebahagiaan ini pasti akan terasa lebih lengkap saat terabadikan dalam foto wisuda.
Tapi sedihnya, Gengs, seorang mahasiswa bernama Safirah Wafia Nadhila nggak bisa merasakan hal itu, karena baru aja ditinggalkan sang ibu untuk selamanya.
Walaupun begitu, wanita yang baru diwisuda pada 1 November 2020 lalu ini punya cara tersendiri untuk menghadirkan wanita yang telah melahirkannya di momen spesial ini, Gengs. Melalui akun TikToknya @gadiscaramel, Safirah menghadirkan sang ibu di foto wisudanya.
Sambil menangis haru, Safirah menjelaskan, kalo foto tersebut berhasil ia miliki karena jasa seorang editor, yang dimintanya secara khusus buat menghadirkan sang ibu dalam foto tersebut.
momen wisuda adalah momen terpenting dalam hidup mahasiswa, Gengs (PikiranRakyat.com)
"Hai semuanya, aku kepengen cerita. Jadi kan kemarin aku foto wisuda, terus aku request sama mas editornya. Minta editin agar mama aku bisa ada di sana. Terus hasilnya jadi, ih senang banget. Taraa ada mama aku, aku sedih banget. Doain aku ya, Ma," ucapnya dalam video yang telah dilihat sebanyak 1,8 juta kali tersebut.
Video itu kemudian viral dan jadi trending di media sosial. Bahkan sampai kini udah mendapat viewers lebih dari 292 ribu kali. Kisah haru tersebut mengundang komentar banyak netizen. Mereka juga mendoakan biar Safirah terus semangat dan kuat selepas kepergian sang ibu.
Safirah Wafia Nadhila, terharu saat ibunya hadir dalam foto wisuda (today.line.me)
"Kok ikutan nangis sih, aku jadi inget mama aku, nggak kebayang besok pas wisuda udah nggak lengkap lagi padahal dulu pengen foto keluarga lengkap. Alfatihah," kata salah satu akun @hartatahtaaisa2.
"Kakak yang kuat yaa. Alfatihah yuk, biar mama bangga lihat kakak udah berhasil ngelewatin ini," kata @telurgosongg menguatkan.
"Ih bagusnya. Aku juga mau dieditin ada papa aku pas nanti foto wisuda, kira-kira bisa nggak ya," komentar @nakgondud.
foto keluarga Safirah tanpa sang ibu (JatimTIMES.com)