Daniel Mananta Hengkang dari Indonesian Idol, Ini Dia Penggantinya, Gengs!

Daniel Mananta hengkang dari Indonesian Idol, ini dia Penggantinya

Daniel Mananta atau yang akrab kita kenal sebagai VJ Daniel mananta, akhirnya mengungkap alasannya mundur dari Indonesian Idol. Kamu tahu penggantinya, Gengs? Yup, ia digantikan oleh Boy William. 

"Di hati gue kayak firm banget (keterlibatanku di) Indonesian Idol hanya sampai di season sepuluh. Itu Oktober 2019, gue lagi lihat anak-anak macam Tiara, Lyodra eliminasi di Indonesian Idol season sepuluh, " katanya kepada Maia Estianty di kanal Youtubenya, Senin, 16 November 2020. 

Boy William sebagai pengganti Daniel Mananta di Indonesian Idol (WowKeren.com)

Waktu ngikutin masa eliminasi finalis Indonesian Idol musim lalu, Daniel mananta ngaku menikmatinya dan tiba-tiba berpikir. "Udah ya, ini waktunya move on," ujarnya menambahkan. 

Niatnya itu disampaikan waktu dia berlibur ke Bali kepada Maia Estianty, Desember 2019 lalu. "Di keluarga Indonesian Idol, lu orang pertama yang gue kasih tahu," katanya.

Tiara dan Lyodra Idol (Tribunnews.com)

Daniel mananta ngaku sangat terobsesi dengan Indonesian Idol. Di Bali, ia masih bergelut dengan pikirannya untuk lepas dari Indonesian Idol. "Kok gue jadi ketakutan. Emangnya gue bakal kehilangan identitas kalau tidak di Indonesian Idol lagi," ujarnya.

Ia mulai terjun di Indonesian Idol sejak 2003. 

Sejak di musim kesembilan, Daniel mananta berkeinginan untuk melepaskan diri dari Indonesian Idol. Saat Kevin, salah satu finalis tereliminasi. 

Saat di panggung, Kevin ngaku Indonesian Idol adalah acara favorit bersama almarhum sang kakek. Sang kakek sempat berwasiat sebelum meninggal agar Kevin berperan serta di Indonesian Idol.

Maia Estianty, salah satu juri Indonesian Idol, cakep ya, Gengs (Kompas.com)

Daniel mananta kemudian berpikir, konsep the art of letting go itu sebenarnya kayak parenting. "Ketika kamu sayang terhadap sesuatu dan melihatnya sudah bertumbuh lebih, jika kita tetap posesif, yang ada dia enggak bertumbuh tanpa kita," jelasnya. 

Ia juga menyangkal kalau kepergiannya bukan karena hal-hal yang bikin nggak enak. "RCTI tidak salah, please jangan salahkan RCTI, mereka juga kaget," ujarnya. 

Boy William sendiri adalah orang yang direkomendasikan Daniel mananta. Rekomendasi ini sempat dimentahkan RCTI karena Boy sudah handle acara The Rising Star dan XFactor. Daniel mananta pun meyakinkan RCTI bahwa Boy bisa dimentori olehnya hingga bisa dilepas. 

Daniel mananta malahan mengakui Boy lebih berkualitas dari dia. "Actually ya karena dia lebih relevan dengan milenial, dia lebih sesuai dengan market di generasi di bawah gue," katanya menjawab pertanyaan  Maia. 

Yah, semoga itu keputusannya yang terbaik ya, Gengs!

Kevin Idol, salah satu peserta berbakat di ajang Indonesian Idol (Kompas.com)