Nasib Pulau Jawa 20 Tahun Lagi Menurut Para Ahli Dan Ramalan Raja Jawa: Gatau Lagi Deh~

Ada apa dengan Pulau Jawa ditahun 2040 yang akan datang?

Sejak dulu Pulau Jawa emang memiliki segudang misteri entah dari budayanya, mitosnya, maupun legendanya. Semua tu kek berhubungan, selepas dari Jawa sebagai pusat Ibukota Indonesia saat ini ya.

Percaya atau enggak, sejak zaman dulu kala Pulau Jawa ini selalu diramalkan akan kejadian sesuatu seperti prediksi 20 tahun kedepan gengs.

Alasan Ibukota bakalan pindah

Dilansir dari BBC, kajian resmi pemerintah memprediksi bahwa Pulau Jawa bakal kehilangan hampir seluruh sumber air bersih tahun 2040. Tak heran jika hal ini kemudian menjadi salah satu alasan di balik wacana pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan. 

Selain yang terancam kekurangan air, lantas seperti apa kondisi Pulau Jawa di era modern menurut raja kuno dan para ahli. Haduh gimans nich?

Jakarta tenggelam (Kumparan.com)

Ramalan Prabu Jayabaya ratusan tahun yang lalu

Sosok Sri Maharaja Sang Mapanji Jayabhaya Sri Warmeswara Madhusudana Awataranindita Suhtrisingha Parakrama Uttunggadewa atau yang populer disebut Jayabhaya (1135-1157), banyak memberikan prediksi yang telah dilakukan ratusan tahun silam mengenai kondisi Pulau Jawa di masa depan, seperti adanya teknologi canggih buatan manusia.

Meski kerap diragukan kebenarannya, prediksi yang termuat dalam serat ramalan Jayabaya dalam kitab Musasar itu banyak terjadi di era modern seperti saat ini. Dari sisi teknologi, ada bait yang berbunyi, Besuk yen wis ana kreta tanpa jaran (Kelak jika sudah ada kereta tanpa kuda) yang berarti mobil, Tanah Jawa kalungan wesi (Pulau Jawa berkalung besi) menggambarkan rangkaian rel kereta api, Prahu mlaku ing dhuwur awang-awang (Perahu berjalan di angkasa) yang diartikan sebagai pesawat atau helikopter.

Baca juga: https://paragram.id/berita/mitos-atau-fakta-pulau-jawa-akan-terbelah-16117

Prabu Jayabaya (Selipan.com)

Jakarta bakalan tenggelam

Isu jakarta tenggelam sebenernya bukan hanya gurauan belaka, mengingat permukaan air laut yang naik setiap tahunnya. Ga tanggung-tanggung turun 15 CM pertahun loh~

Diperkirakan di tahun 2050 kedepan di Jakarta bakalan terendam air gengs. Berdasarkan riset tim peneliti geodesi Institut Teknologi Bandung (ITB) yang dikutip dari BBC menjelaskan, di Jakarta Utara setiap tahunnya telah terjadi penurunan permukaan tanah dengan kedalaman mencapai 25cm. Hal ini mengindikasikan, peluang Jakarta untuk tenggelam sangat gede banget.

Prediksi 2040 Pulau Jawa bakalan kehabisan Air

Diprediksi pulau jawa 20 tahun lagi bakalan kehabisan stock air. Lah kok bisa? Seriusan nih? Buktinya mana?

Pasalnya, para peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menyebut, sejumlah faktor pemicu krisis air berasal dari perubahan iklim, pertambahan penduduk hingga alih fungsi lahan. 

Padahal, Indonesia merupakan salah satu negara terkaya dalam sumber daya air karena menyimpan 6% potensi air dunia. Salah satunya di Pulau Jawa.

Hal ini diketahui dari hasil kajian resmi pemerintah, yang memprediksi Jawa bakal kehilangan hampir seluruh sumber air bersihnya di masa depan, di mana Ketersediaan air untuk setiap satu penduduk Jawa diprediksi akan terus menurun hingga mencapai 476 meter kubik per tahun pada 2040. 

Angka yang tercantum dalam Kajian Lingkungan Hidup Strategis Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) yang disusun Bappenas tahun 2019, dikategorikan kelangkaan total.

Kalau dipikir-pikir ramalan dan prediksi ilmiah para ahli bisa logis gengs. Gimana nih menurut kalian? Apakah yang akan kalian lakukan 20 tahun lagi?

Kekeringan (AyoSemarang.com)