5 Tradisi Yang Dilakukan Masyarakat Indonesia Dalam Menyambut Hari Raya Idul Fitri… Meriah Banget!

Tradisi lebaran yang dilakukan di berbagai daerah di Indonesia ini selalu bikin kangen. Apa ada daerahmu di sini?

Hari Raya Idul Fitri pastinya selalu ditunggu-tunggu umat Muslim di seluruh dunia. Kalau di Indonesia sendiri, banyak banget tradisi yang selalu dilakukan oleh masyarakat dalam menyambut hari raya dan acaranya pun sangat meriah. 

Ya, nggak cuma bisa makan ketupat plus opor ayam, mudik, dan bagi-bagi THR aja, tapi kita juga punya tradisi seru yang harus terus dilestarikan. 

Yuk lihat tradisi menyambut lebaran kayak apa aja sih~ 

Festival Tumbilotohe

Ini adalah tradisi lebaran dari Gorontalo. Jadi warga menyalakan lampu dengan bahan bakar minyak tanah. Lampu-lampu ini bakalan menerangi jalanan Gorontalo. Tujuannya untuk menerangi para petugas yang akan membagikan zakat. 

Batobo

Yang ini tradisi dari Riau dan super unik deh! Jadi Batobo dilakukan untuk menyambut para pemudik yang sampai di desa dengan selamat. Perayaannya meriah banget, bahkan pemudik ini bakalan diarak dengan iringan rebana sampai tempat buka puasa bersama.

Ngejot

Walau mayoritas beragama Hindu, Bali juga punya tradisi menyambut Idul Fitri lho 

Setiap Lebaran, umat muslim Bali merayakan tradisi yang disebut Ngejot. Biasanya, tradisi ini dijalankan dengan warga yang membagi-bagikan makanan kepada warga lain tanpa memandang agama dan asalnya.

Pukul sapu

Pada hari ke-7 setelah lebaran, masyarakat di Leihitu, Maluku, akan melangsungkan tradisi pukul sapu. Yang ikutan para lelaki perwakilan desa Morella dan desa Mamala. Mereka akan kumpul di halaman masjid besar dan berhadap-hadapan. Yup, sesuai namanya para lelaki ini bakalan pukul-pukulan pakai sapu lidi dari pohon enau.

Grebeg Syawal

Kalau di Yogyakarta, ada tradisi menarik yang namanya Grebeg Syawal. Jadi setiap lebaran, Kraton Yogyakarta bikin acara mengarak hasil bumi yang dibentuk kerucut ukuran besar. Biasanya arak-arakan ini dimulai dari Pagelaran Kraton menuju halaman masjid agung Kauman.