Belum Sadar Kalau Udah Meninggal, Hantu Freddy Jackson Muncul Dalam Foto Acara Pemakamannya Sendiri

Penampakan sosok Freddy Jackson yang muncul dalam foto kelompok di hari pemakamannya. Wajahnya kelihatan jelas!

Semenjak semua orang bisa punya kamera dan era media sosial, pastinya kita jadi makin sering foto-foto. Apalagi kalau lagi kumpul sama teman-teman dan di acara-acara seru lain. Pastinya semua untuk dijadikan kenang-kenangan manis di kemudian hari. 

Sebenarnya, jaman dulu pun orang udah suka foto-foto lho. Ya, meskipun akses ke kamera nggak segampang sekarang? Belom ada tuh yang pakai handphone berkamera canggih kayak sekarang. Jadi dulu kalau mau foto emang mesti minta bantuan orang-orang tertentu yang memiliki kamera. 

Setelah sibuk berfoto sama teman-teman, kebayang nggak pas kamu lihat hasilnya, eeh ada penampakan! 

Kejadian yang bikin bulu kuduk merinding ini emang pernah kejadian beneran lho. Sekitar tahun 1975, ada sebuah foto yang diterbitkan oleh Sir Victor Goddard. Beliau ini adalah pensiunan petugas RAF  (Royal Air Force). 

Foto yang sebenarnya udah diambil sejak tahun 1919 ini  adalah potret kelompok Sir Goddard Squadron yang bertempur dalam Perang Dunia I di fasilitas pelatihan HMS Daedalus. Nah, foto ini diambil ketika semua orang berkumpul dalam acara pemakaman Freddy Jackson. 

Selayaknya foto kelompok, orang-orang berderetan rapi. Jumlah orang yang ada dalam foto pun lumayan banyak ya? Tapi ya, memang di sana ada penampakan sosok yang baru aja meninggal dunia, yaitu Freddy. 

Buat menemukan penampakan tersebut, kamu butuh usaha ekstra. Kalau diperhatikan lebih detail, baru deh kelihatan ada sesuatu yang aneh di sana.

Penampakan hantu Freddy Jackson (commons.wikimedia.org)

Sosok hantu dalam penampakan tersebut dipercaya adalah Freddy Jackson. Ia merupakan mekanik udara yang konon dibunuh oleh pesawat baling-baling dua hari sebelumnya. 

Ya, yang namanya pernah satu kelompok udah pasti saling kenal wajah masing-masing dong? Menurut pengakuan anggota Squadron, penampakan tersebut memang sosok Freddy. Mereka sama sekali nggak meragukan karena yang ada di foto emang beneran wajahnya Freddy. 

Wah, kebayang nggak sih lagi foto-foto kelompok, eh temanmu yang udah meninggal ikutan muncul di situ juga? Walau pernah temenan, tetap aja ngeri nggak sih kalau sosoknya muncul dengan cara kayak gitu? 

Penampakan hantu Freddy Jackson (Reddit.com)

Jadi pada saat kelompok Sir Goddard Squadron melakukan sesi foto, di hari itu juga Freddy dimakamkan. Konon, Freddy ini nggak menyadari kalau dia udah meninggal dunia dan tetap datang ke sesi foto grup. 

Penampakannya terbilang cukup jelas lho! Memang kalau dilihat sekilas sih kayak foto biasa aja. Tapi setelah diperbesar dan diperhatikan lebih seksama, bakalan kelihatan penampakan dengan wajah seorang pria. Raut wajahnya pun lumayan jelas sampai bisa dengan gampang dikenali, walaupun bentuknya sendiri cuma kayak bayangan. 

Penampakan hantu Freddy Jackson (the-x-files-irl.tumblr.com)