Hubungan jarak jauh itu rumit dan nggak untuk semua orang. Yup, nggak semua orang mampu ngejalanin hubungan asmara, tapi jarang ketemuan. Nggak semua orang bisa pacaran cuma teleponan dan video call. Memang sih banyak juga para pejuang LDR yang berhasil bertahan, tapi ya nggak sedikit pula yang harus gagal.
Ada beberapa tanda yang bisa mulai diperhatikan tentang hubungan jarak jauh. Kalau kamu ngalamin hal-hal di bawah ini, waspada deh karena hubungan kalian kemungkinan akan gagal dan nggak bisa lagi dipertahankan~
Jarang ngobrol
Nggak bisa jalan bareng, makan bareng, pergi ke tempat-tempat seru, nonton film dan konser, kumpul sama teman dan keluarga, ya modal utama pasangan LDR itu ngobrol berdua di telepon, teks, atau video call. Nah, kalau ngobrol aja jarang karena berbagai alasan, gimana mau bertahan?
Banyak masalah, sedikit yang diselesaikan
Sangat wajar kalau ada masalah dalam hubungan. Tapi kalian selama ini terbiasa cuek, jarang ngebahas masalah, nggak cari solusi, dan cenderung melupakan. Kebiasaan kayak gini tuh nggak sehat lho. Kalian harusnya saling belajar memahami pasangan masing-masing dan berkompromi soal banyak hal. Kalau sering kabur-kaburan dari masalah, dijamin gagal nih hubungan~
Hubungan jarak jauh (asurion.com)
Diam-diam curiga
Selain komunikasi, masalah terbesar pasangan LDR adalah kepercayaan. Coba tanyakan dulu ke diri sendiri, apa kamu benar-benar percaya sama pasanganmu? Kalau dia chat lagi belanja bulanan, nongkrong sama teman, kerja lembur, banyak tugas, apa emang iya kenyataannya begitu?
Nah, kalau udah ada rasa-rasa curiga, sebenarnya jelas kamu tuh nggak percaya sama pasanganmu. Kalau dibiarkan terus menerus sih nggak yakin hubungan kalian bisa awet~
Hubungan jarak jauh (shutterstock.com)
Susah ketemuan
Sekuat-kuatnya nahan kangen, kamu pasti pengen punya kepastian dong kapan bisa ketemuan? Misalnya tiap dua minggu, sebulan sekali, tiap tiga bulan, bahkan setahun sekali. Mundur-mundur dikit nggak masalah karena harus menyesuaikan jadwal dan kesibukan masing-masing.
Tapi ketika nggak pernah ada kejelasan kapan bisa ketemuan? Duh, kira-kira dia kenapa ya susah banget diajak ketemuan?
Mulai mengeluhkan keadaan
Sampai akhirnya kamu mulai mempertanyakan banyak hal soal hubungan kalian. Pun mengeluhkan kondisinya kenapa kalian jauh-jauhan. Padahal dari awal juga udah tau sih bakalan LDR, tapi semuanya jadi terasa aneh dan nggak masuk akal. Ya, kalau udah ngerasa gini sih, tanda-tanda gagal nih!
Hubungan jarak jauh (growingself.com)