Ide Pakai Legging Untuk Outfit Sehari-Hari Yang Bikin Kamu Tampil Stylish

Bingung cara mix n match legging yang oke? Kamu bisa contek idenya di sini~

Salah satu fashion item yang bisa kamu gunakan sehari-hari adalah legging. Selain nyaman dipakenya, legging juga gampang dipadupadankan sama berbagai model atasan. Bisa cocok sama gaya santai, kasual, sampai yang agak formal pun cocok. Tinggal di mix n match sama atasan, outer, aksesoris, dan sepatu yang pas biar tampil stylish. 

Biar nggak bingung pakai legging tapi tetap keren, coba ikutin idenya di bawah ini ya~ 

Buat gaya sehari-hari yang super effortless tuh kamu tinggal pakai legging dengan atasan kaus favoritmu. Biar lebih simple, kamu tinggal pakai sneakers. Cocok buat jalan-jalan atau nongkrong santai.

Tampil keren dengan legging (Whowhatwear.com)

Kalau pengen tampil agak rapi, kamu bisa pakai legging dengan kemeja oversized. Untuk aksesorisnya, bisa menggunakan high heels dan tas tangan cantik berbahan kulit. Siap deh buat pergi ngampus atau ngantor~ 

Tampil keren dengan legging (refinery29.com)

Lagi musim hujan gini, pakai legging dengan sweater tuh nyaman banget dan bikin hangat. Biar lebih stylish, kamu bisa pilih sweater yang lebih longgar. Terus tinggal pakai sepatu model mules biar keseluruhan tampilannya jadi lebih santai. 

Tampil keren dengan legging (wheretoget.it)

Buat yang nggak masalah kalau lekuk tubuhnya terlihat jelas, kamu bisa paduin legging dengan crop top. Selain buat jalan-jalan, outfit kayak gini juga cocok buat olahraga. 

Tampil keren dengan legging (Tobi.com)

Tampilan yang rapi tuh nggak selalu harus kaku dan ribet. Memadupadankan legging dengan blazer oke juga lho ternyata. Kalau pengen lebih ekstra, kamu bisa pakai high heels atau loafer. Tapi cocok juga buat pakai slip on sneakers~ 

Tampil keren dengan legging (Pinterest.com)

Rok kamu kelewat pendek dan bikin nggak pede? Boleh banget pakai legging di dalamnya. Meski kesannya bertumpuk dengan rok, tapi tetap keren kok! 

Tampil keren dengan legging (wheretoget.it)