Cewek tuh kadang suka minder kalau punya lengan besar. Berasa kayak kekar, tapi nggak berotot, malah berlemak! Rasanya jadi nggak pede, apalagi kalau pakai baju lengan pendek atau bahkan nggak berlengan.
Buat mengatasinya, ada beberapa model baju yang bisa nutupin area lenganmu biar sedikit tersamarkan~
Atasan lengan 3/4
Biar lengan tersamarkan, paling aman sih pakai aja kaos, kemeja, blus, atau dress yang tangannya agak panjang atau ¾. Jadi orang yang ngeliat nggak akan fokus ke lengan kamu.
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (myntra.com)
Warna gelap
Untuk menyiasatinya, kamu juga bisa pakai baju-baju warna gelap. Nggak harus selalu hitam kok, bisa juga navy, army, maroon, atau cokelat gelap.
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (littlewoods.com)
Longgar
Cara lain adalah gunakan atasan yang longgar. Banyak lho kaus atau kemeja oversize yang bikin kamu kelihatan lebih santai. Plus, udah pasti lenganmu nggak terpampang nyata~
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (poshmark.com)
Outer
Biar nggak bosan, kamu juga bisa ganti-ganti outer. Bisa cardigan, jaket, atau blazer yang dipadukan dengan tank top, kaos, atau kemeja. Tetap stylish tanpa perlu mikirin lenganmu.
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (tokopedia.com)
Bell sleeve
Baju dengan model lonceng ini juga pas banget lho buat nutupin lengan. Soalnya, orang jadi bakalan fokus ke tangan bagian bawah kamu yang kelihatan melebar.
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (faballey.com)
Off shoulder
Siapa bilang orang berlengan besar nggak boleh pakai baju-baju off shoulder? Sah-sah aja kok! Kamu bisa pilih baju dengan bagian yang terbuka sampai bahu. Jadi sebenarnya lenganmu nggak kelihatan juga sih!
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (katies.com.au)
Kimono
Baju model kimono tuh oke juga lho buat nutupin lengan besar. Kamu bisa pakai dress kimono bunga-bunga kayak gini biar kelihatan lebih cantik. Potongan yang longgar juga bantu nyamarin lengan tanpa terkesan aneh.
Pakaian untuk menyamarkan lengan besar (tradesy.com)