9 Cara Melembabkan Bibir agar Senyum Awet Mempesona

Bibir yang kering mesti segera diatasi. Masih ragu kalo ada cara melembabkan ini genius? Simak dulu caranya, senyummu pasti awet mempesona.

1. Kurangi basahi dengan air liur, mengapa?

Sadar atau tidak, air liur membuat kering. Kandungan enzim pada ludah yang menempel akan membuat semakin menipis. Untuk tetap menjaga kelembapannya, kurangi membasahi dengan ludah.

2. Jangan sering menggigiti bagian yang kering

Niatnya pengen melepas bagian yang pecah dan kering, tapi justru kebiasaan ini menyebabkan semakin terluka. 

Cara melembabkan bibir adalah dengan tidak mengelupas atau mengigit dengan gigi. Ketika sering terluka, warnanya berubah menghitam. 

3. Bernafas lewat mulut

Bernafas lewat mulut membawa udara bergerak kencang disekitar mulut. Ini menyebabkan bibir pecah.

Ketika diserang influensa dan pilek susah bernafas dengan hidung. Ini mengakibatkan kelembapan sekitar mulut berkurang. Enzim pada ludah juga akan menyebabkan masalah. Karena saat ludah menguap, menyebabkan kering dan pecah. Cara melembabkan bibir saat influenza, gunakan masker, agar udara tetap lembab disekitar mulut.

Selanjutnya, pilih buah yang bisa mengandung vitamin c dan air.

Source: Youtube.

4. Mentimun

Kandungan asam askorbat (vitamin c) pada mentimun merangsang produksi kolagen. Mentimun juga mengandung 90 % air dan caffeic acid yang berperan melindungi kerusakan pada lapisan kulit. 

Iris tipis buah mentimun. Kemudian tempelkan pada bagian yang kering. Biarkan zat-zatnya terserap. Lalu bilas hingga bersih. Cara melembabkan bibir ini cukup mudah. Harga buah mentimun juga cukup murah. Atau, kamu bisa minum jus mentimun agar tampak merah muda.

5. Madu dan gula dapat membuat kulit kering terangkat

Scrup gula dan madu bisa mengeksfoliasi lapisan bibir. Gula dapat mengangkat sel kulit mati. Dapat juga menjadikan kulit bercahaya.

Sedangkan madu dapat membuat lebih merah dan mencegah bibir kering.

Cara membuat scrub ini, campur satu sendok gula pasir dan madu. Aduk hingga merata. Lalu oleskan. Pijat lembut. Kemudian bilas hingga bersih. Membuat bibir lembab itu nggak ribet. Scrup bisa dibuat dirumah. Jadi, kurang genius apa cara ini?

6. Selalu memakai pelembab sebelum lipstik

Lipstik jenis matte bersifat melekat sepenuhnya. Memang punya ketahanan yang lama untuk menempel. Tapi dapat membuat kering. Cara untuk mengobatinya, oleskan lips butter sebelum memakai matte lipstik. 

Jangan lupa juga, saat mandi gosok pelan bibir menggunakan sikat gigi. Cara ini bisa mengangkat sel kulit mati. Lembab terjaga, senyum awet mempesona.

Ada juga zat yang biasa dipakai sehari-hari. Tetapi nggak sadar menyebabkan kelembapan menipis.

Source: Meramuda.

7. Hindari pasta gigi dengan kandungan tertentu

Perhatikan kandungan dalam pasta gigi. Zat sodium lauryl sulfate menyerap kelembapan. Jika bibirmu kering karena kandungan pasta gigi, maka saatnya ganti odol yang aman. Selain kandungan zat tersebut diatas, kandungan alkohol juga dapat jadi sebab bibir kering dan pecah. 

8. Konsumsi buah

Cara melembabkan bibir dengan tidak melakukan kebiasaan tertentu dan pakai scrub. Dan yang satu ini, konsumsi buah-buahan banyak mengandung vitamin c dan anti oksidan. 

Kandungan zat pada buah jeruk, strawberry, rashberry, dan tomat dapat menyembuhkan bibir kering.

9. Banyak minum air putih

Terakhir, paling mudah untuk dilakukan untuk melembabkan bibir adalah banyak minum air putih. Dehidrasi dapat menyebabkan seluruh bagian tubuh kering dan layu. 

Terkadang suhu udara rendah juga menghilangkan kelembapan bibir. Untuk itu, perhatikan perawatan bibir dan hindari kebiasaan yang bisa membuatnya semakin kering.

9 cara ini sangat mudah untuk dilakukan. Jika kamu ragu, tidak akan mendapatkan faedah. Maka, yuk perhatikan dan lakukan cara-cara tersebut.

Source: Menyapasehat.