Segway Bikin Motor Reli Mirip Sepeda Gunung Bertenaga Listrik

Perpaduan antara motor lisrik, reli, sepeda gunung nampaknya terlihat keren. Ga percaya, lihat aja tongkrongan Dirt eBike bikinan Segway di bawah ini.

Secara teknis, Segway Ninebot membuat kendaraan listrik yang dipergunakan di luar ruangan. Tetapi sekarang perusahaan telah memiliki kendaraan yang dirancang secara eksplisit untuk ekspedisi outdoor. 

Perusahaan baru saja memperkenalkan dua model Dirt eBike (motor reli elektrik), yakni X160 dan X260. Kendaraan ini disebut sebagai persilangan antara motor reli konvensional, sepeda gunung, dan kendaraan listrik.

Meskipun jika dilihat lebih detil lagi, tidak banyak perubahan radikal dari kendaraan ini. Dirt eBike mirip seperti motor reli spesifikasi standar lantas dikustomisasi menggunakan baterai yang dapat diganti-ganti.

Motor reli X160 adalah motor listrik dengan ukuran lebih kecil dibanding saudaranya. Motor elektrik ini ditujukan untuk tempat-tempat yang lebih mementingkan ketangkasan daripada kekuatan. 

Kendaraan tersebut diperkirakan hanya memiliki jangkauan 65 km dan kecepatan tertinggi 50 km/j. Meski begitu kendaraan listrik ini mungkin cocok untuk bermanuver di jalan berkelok-kelok berkat roda 17 inci dan keseluruhan kerangka terasa lebih kompak. 

Motor reli bertenaga listrik dari Segway (electrek.co)

Sedangkan untuk model motor listrik X260 memiliki kekuatan yang jauh lebih banyak dengan jangkauan 120 km dan kecepatan tertinggi 75 km/j. Dengan dukungan roda 19 inci, dirt bike elektrik ini jelas untuk menerabas trek medan outdoor lebih terbuka.

Kedua motor listrik ini diluncurkan pada kuartal pertama 2020 dengan harga $ 3.000 untuk X160 dan $ 4.500 untuk X260. Akan ada juga kampanye Indiegogo mulai 25 November bagi mereka yang bertekad untuk mendapatkan kendaraan listik ini duluan. 

Motor reli bertenaga listrik dari Segway (techcrunch.com)

Kalian mungkin tidak akan saling berebut untuk membeli satu kecuali kalian memang sudah kepincut. Tetapi coba dibayangkan berpetualang secara outdoor tanpa meninggalkan jejak emisi bahan bakar fosil. SJW nggak bakal bisa protes dah.

Motor reli bertenaga listrik dari Segway (electrek.co)