Orang-orangan Sawah Lebih Dominan di Kota Ini Ketimbang Manusianya

Orang-orangan sawah lebih dominan di kota ini ketimbang manusianya. Pada ke mana tuh semua orang?

Di belahan dunia lain, ada sebuah kota tampak terlihat ramai. Ada banyak orang di sana menggunakan setelan khas petani. Kayak ada gelaran festival apa gitu.

Tapi bikin gondok gak sih kalo begitu keramaian itu didatangin ternyata malah bukan orang beneran yang pada kumpul. Melainkan orang-orangan sawah.

Yap, kota ini beneran ada gengs. Isinya orang-orangan sawah doang deh kayaknya. Tepatnya di Kota Gatlinburg, Tennessee, Amerika Serikat.

Kota tua itu baru aja menjadi perhatian publik. Bahkan baru aja mendapat penghargaan rekor dunia gengs. 

Tentunya rekor sebagai kota dengan orang-orangan sawah yang lebih dominan ketimbang manusianya. Gokil!

Seperti dikutip dari Travelandleisure, rekor itu diberikan pada Kota Gatlinburg dengan 4.325 orang-orangan sawah. Sebaliknya, penduduk kota yang orang beneran malah lebih sedikit, cuma 4.100-an orang aja.

Ini dia deretan orang-orangan sawah di Gatlinburg (travelandleisure.com)

Ya ampun ... berarti emang orang-orangan sawahnya 200 buah lebih banyak ya dari orang beneran.

Di balik itu, rekor orang-orangan sawah terbanyak sebelumnya dipegang oelh Pertanian Petualangan Hutan Nasional di Inggris. Jumlah orang-orangan sawah di sana mencapai 3.812 buah.

Manager Humas Gatlinburg, Marci Claude, mengatakan bahwa pada musim gugur, masyarakat memperluas dan mendekorasi semua orang-orangan sawah.

Jumlah mereka jauh lebih banyak dari penduduk manusia (usatoday.com)

"Kami mengatur orang-orangan sawah di seluruh kota agar masyarakat setempat bisa mengambil foto dan membuat kenangan bersama," kata Claude.

"Tahun ini, kami memutuskan untuk meningkatkan kehadiran orang-orangan sawahdan berharap mendapat rekor dunia," lanjut Claude.

Untuk mendapatkan rekor tersebut ada syaratnya gengs. Jadi, semua orang-orangan sawah di Gatlinburg wajib didandani kayak manusia. Mereka dipakaikan baju. Dan ... mereka juga harus ditempatkan di area yang walkable di pusat kota tersebut.

"Ada banyak aturan resmi, dan kami teah mengikuti ini dan jadi kami senang, tapi ini adalah rekor Guinness, dan mereka memegang aturan mereka," kata Chad Netherland, Direktur Pemasaran dan Humas Gatlinburg.

Rekor ini bisa pecah berkat keterlibatan semua warga kota. Selama dua minggu terakhir, seluruh warga kota kecil itu membantu dan menata kota mereka dengan orang-orangan sawah.

Mereka bahkan meletakkannya di hampir semua sudut kota.

Chad mengatakan, 'dekorasi' kota ini masih bisa dinikmati hingga akhir Oktober nanti. Setelah itu, dekorasi kota ini akan diganti dengan lainnya.

Ini pas penghitungan seluruh orang-orangan sawah (Twitter @wvltkyle)