Sejarah morse awalnya dari orang Amerika bernama Samuel Finley Breese Morse. Pada tahun 1837, ia menemukan cara agar setiap orang bisa saling berhubungan. Baru pada tahun 1851 diterima dan dipakai di seluruh dunia sampai saat ini.
Morse dipakai buat merahasiakan berita dan melatih anggota pramuka untuk lebih cerdas, terampil, dan punya pendengaran serta penglihatan tajam. Berikut beberapa cara menghapal morse yang bisa kalian lakukan.
1. Menghapal dengan rumah morse
Kalo mau menghapal dengan cara ini, berikut yang bisa kalian lakukan.
Perhatikan gambar di atas. Gambar dibagi jadi 2 bagian, yaitu kanan dan kiri. Kalian harus membacanya dari atas ke bawah. Blok putih adalah kode titik (.). Sementara itu, blok hitam menunjukkan kode strip (-).
Contoh sebelah kiri: kalo ada isyarat menunjukkan satu kali putih sama dengan satu kali titik artinya huruf E. Contoh lainnya, misalnya putih-putih-putih-putih artinya ada 4 titik (….). Itu artinya huruf H. Hitam-hitam-putih berarti 2 strip 1 titik (–.) atau huruf G.
Kalian perlu inget kalo blok sebelah kiri selalu diawali pakai blok titik (putih). Terus, blok kanan selalu dimulai dengan blok strip (hitam).
2. Pakai kata-kata
rumah morse (sijai.com)
Cara selanjutnya untuk menghapal morse adalah dengan ngubah tanda sandi jadi kata-kata. Tentunya, kalian harus pakai kata-kata yang mudah diingat.
Contohnya, mengubah strip (-) dengan huruf O. Lalu, titik diganti dengan huruf lain selain O. Simak contohnya berikut.
Misalnya huruf D pada sandi morse kan punya lambang strip-titik-titik (-..). Nah, kita pilih suku kata yang terdiri dari vokal O (-) bukan O (.) bukan O (.). Misalnya, kalian pilih kata DOMAIN, DO punya vokal O jadi mewakili tanda strip (-) pada sandi morse, MI dan NAN punya vokal I dan A (bukan O) jadi tanda (.) dan (.) (titik-titik).
Atau, kalian pikirkan aja kata atau frasa yang suaranya mirip. Misal, huruf C, carilah kata yang suaranya mirip pelafalannya.
3. Manfaatkan aplikasi sandi morse pada ponsel
sandi morse (sijai.com)
Di era modern sekarang ini, udah ada aplikasi smartphone untuk bantu kalian menghapal sandi morse. Coba deh download di Play Store atau App Store. Kalo ada waktu senggang, mintalah teman atau keluarga untuk mendengarkan kode morse yang kalian hafalin.
Demikian beberapa cara mudah menghapal sandi atau kode morse. Selamat mencoba gengs!
smartphone (kompas.com)