Intip Fasilitas Indonesia One RI-001, Pesawat Khusus Kepresidenan

Indonesia One adalah sebutan untuk pesawat khusus kepresidenan. Apa sih keistimewaan pesawat ini?

Kalau nonton film sering banget lihat presiden Amerika pakai pesawat khusus dan dijaga ketat sama pasukan khusus. Nha, Indonesia juga punya pesawat khusus kepresidenan.

Indoensia One adalah pesawat khusus yang digunakan oleh Presiden dan Wakil Presiden Indonesia. Pembuatan pesawat ini dimulai pada tahun 2011. Termasuk belum lama juga ya gengs, Presiden dan Wakilnya punya pesawat khusus. Pesawat ini selesai pada tahun 2014.

Pesawat ini dimiliki oleh Sekretariat Negara Republik Indonesia. Yang mengoperasikan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara dan perawatan dilakukan oleh Garuda Maintenance Facility.

Indonesia One digunakan oleh Presiden dan Ibu Negara (setneg.go.id)

Fitur-fitur pesawat kepresidenan adalah:

1. Punya perangkat antirudal

Pesawat ini memiliki sensor yang dapat mendeteksi panas. Jika ada benda asing atau rudal yang mendekati pesawat, maka pesawat ini dapat mendeteksinya dan menghindar

2. Ukuran pesawat

Pesawat Boeing 737-800 ini diproduksi Boeing Company sejak 2011. Pesawat itu memiliki rentang sayap 35,79 meter, tinggi 12,50 meter, dan panjang 38 meter. Pesawat canggih ini dipasangi dengan 2 engine CFM 56-7.

Presiden mendarat di Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin di Pekanbaru (Instagram @jokowi)

3. Kapasitas pesawat

Pesawat BBJ2 dirancang untuk memuat 4 VVIP class meeting room, 2 VVIP class state room, 12 executive area, dan 44 staff area. Interior pesawat dirancang untuk dapat mengakomodasi hingga 67 orang penumpang.

Pesawat ini dirancang khusus untuk bisa memenuhi kebutuhan Presiden untuk terbang mengelilingi wilayah Indonesia dan nagara lain.

Pengen gak sih naik pesawat kepresidenan?

Wakil Presiden memberikan apresiasi kepada Kru Pelita Air Service (Twiiter @pertamina)