Saat ini, kayaknya hampir semua orang menggunakan aplikasi untuh chatting deh. Soalnya, komunikasi jadi lebih cepet aja gitu kalo lewat chat.
Tapi chatting kan keliatan kayak pesan singkat gitu aja tuh. Dan untuk menjelaskan emosi-emosi seorang pengguna aplikasi chat saat ngobrol dengan orang lain, kita pasti menggunakn emoji.
Ya, emoji kini mengambil peran penting dalam perilaku media sosial. Kita bisa menunjukkan perasaan kita kepada orang lain. Entah lagi seneng, ketawa, marah, malu, sedih, dan sebagainya.
Hmm ... satu yang perlu kalian tau nih, ternyata emoji tuh punya manfaat lain selain menjelaskan emosi kita. Yap, emoji bisa digunakan untuk meningkatkan peluang seseorang memiliki pasangan. Kok bisa?
Penelitian-penelitian terbaru yang dilakukan oleh Amanda Gesselman dan timnya mengungkap tentang pengaruh penggunaan emoji dalam situasi interpersonal.
Kalian sering pake emoji gak kalo chattingan? (freepik.com)
Para peneliti itu memutuskan untuk mengadakan studi terkait emoji demi membuktikannya. Dan berdasarkan studi itu, ada beberapa keuntungan nih yang didapat kalo kita rajin menggunakan emoji terhadap hubungan percintaan seperti dikutip dari Bright Side berikut ini.
#Peluang kencan pertama pasti naik
Menggunakan ikon senyum tuh bisa membentuk koneksi yang lebih baik dengan seseorang. Emoji ini akan meningkatkan keintiman dengan seseorang.
5.327 orang dewasa lajang di Amerika Serikat mengambil bagian dalam penelitian ini. Mereka ditayai sejumlah pertanyaan terkait dengan seberapa sering mereka menggunakan emoji dan berapa banyak kencan pertama yang mereka lakukan dalam setahun.
Hasilnya menunjukkan, mereka yang sering menggunakan emoji saat berkirim pesan memiliki lebih banyak kencan.
Penelitian ini mengungkapkan bahwa hampir 30 persen dari para jomblo di AS menggunakan emoji. Alasan mereka adalah untuk mengekspresikan diri mereka. Ya, kamu gitu juga kan?
Emoji tuh bisa bikin kamu gak jomblo lagi loh~ (metrotimes.com)
#Mengembangkan hubungan
Penelitian lain bertujuan untuk mengetahui gimana shi hubungan antara penggunaan emoji dan kemajuan kencan pertama. Terus, tujuan lainnya adalah apakah mereka ditindaklanjuti dengan pertemuan selanjutnya?
275 orang dewasa lajang di AS juga mengambil peran dalam studi lanjutan ini. Mereka ditanyain tentang jumlah kencan pertama dan kedua dengan oang yang sama dalam setahun terakhir: apakah mereka menggunakan emoji sebelum dan setelah kencan pertama.
Termasuk perilaku seksual mereka pada tahun yang sama.
Hasilnya, para peserta cukup aktif menggunakan emoji dan mereka melaporkan lebih banyak kencan kedua atau ketiga dan seterusnya dengan pasangan mereka. Hal ini menjelaskan bahwa emang ada hubungannya antara penggunaan emoji tersenyum dan keromantisan.
Emoji tuh membantu orang-orang yang menggunakannya mengembangkan hubungan dengan calon pasangan mereka lebih lanjut.
Perkembangan hubungan kalian akan baik (freepik.com)
#Lebih banyak keuntungannya kok
Kedua studi di atas membuktikan keterkaitan antara penggunaan emoji dan pengembangan hubungan romantis yang sukses. Emoji kecil yang tersenyum gitu, bisa ngebantu orang membangun hubungan dan menikmati hasilnya.
Jadi, emoji-emoji kalian di hape tuh jangan dianggurin aja gengs. Gunakan dengan tepat untuk mengekspresikan perasaan kalian selama chatting-an.
Buat kalian yang masih jomblo nih, coba deh lebih rajin gunakan dengan tepat. Dan buat yang udah berpasangan, nggak ada salahnya kok tetap menggunakan emoji untuk setiap chatting-an. Oke.
Banyak untungnya kok pake emoji ... (istockphoto.com)